KOMPAS.com — Perusahaan telekomunikasi Huawei pada Selasa (18/6/2013) di London, Inggris, meluncurkan ponsel Ascend P6 yang kini menjadi ponsel pintar tertipis di dunia.
Seperti dikutip dari Reuters, Ascend P6 memiliki ketebalan 6,18 mm. Ini lebih tipis dari Apple iPhone 5 yang didesain dengan tebal 7,6 mm dan Samsung Galaxy S4 dengan 7,9 mm.
Perusahaan asal China ini mengandalkan Ascend P6 untuk bersaing di pasar ponsel Android global. Dari sisi desain, ponsel ini hadir dengan layar seluas 4,7 inci dan tersedia dalam warna hitam, putih, serta merah muda.
Spesifikasi perangkat keras yang dibekali meliputi prosesor quad-core 1,5 GHz, kamera belakang 8 MP, kamera depan 5 MP, dan berjalan dengan sistem operasi Android 4.2.2 (Jelly Bean).
Huawei bakal memasarkan Ascend P6 pada Juni 2013 di China, di Eropa Barat pada Juli, lalu dilanjutkan ke pasar lainnya.
Berdasarkan data lembaga riset Gartner, Huawei menjadi produsen ponsel terbesar keempat di dunia pada kuartal pertama 2013, setelah Samsung, Apple, dan LG. Huawei berhasil menjual 9 juta ponsel, yang sebagian besar terjual di China.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.