Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 01/07/2013, 17:09 WIB
Oik Yusuf

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Popular Culture Convention (Popcon) Asia 2013 kembali digelar di Jakarta Convention Center pada 5 sampai 7 Juli 2013. Acara ini menghadirkan kemeriahan serupa, tetapi dengan skala yang lebih besar.

Jumlah booth pameran bakal dua kali lebih banyak. Jumlah artis yang datang juga diperbanyak, serta ada program seru lainnya.

Mengangkat tema "Cross-Dicipline Success Story", Popcon Asia 2013 memiliki misi untuk menelurkan sebanyak-banyaknya kolaborasi kreatif di antara para kreator dari berbagai bidang hiburan.

Tahun ini, Popcon Asia tidak hanya fokus pada komik, tetapi juga mengajak penggiat bidang kreatif, mulai dari toys designer, animator, hingga pembuat film, untuk menampilkan kreasinya.

Untuk mendukung misi tersebut, Popcon Asia mendatangkan Popstar-Popstar berskala internasional, antara lain:

  1. Kim Jung Gi, Popstar ilustrasi dari Korea
  2. Clog Two, Popstar toys designer dari Singapura
  3. Imaginary Friends Studio, Popstar applied art dari Singapura
  4. Mikael Marin, Popstar animasi dari Perancis
  5. Richard Danto, Popstar game development dari Perancis


Tiap-tiap Popstar akan membagikan ilmu dan inspirasi mereka kepada pengunjung melalui Masterclass. Dalam sesi mentoring ini, pengunjung bisa langsung belajar dan bertanya kepada para ahli yang sudah meraih keberhasilan di tingkat dunia, dalam bidang masing-masing.

Selain Masterclass, Popcon Asia juga menghadirkan Workshop dan Artist Alley, tempat para artis lokal dan internasional berkumpul serta berbagi agar lebih dekat dengan pengunjung.


Untuk mengetahui jadwal workshop dan rangkaian acara Popcon Asia 2013, Anda dapat melihatnya di situs resmi Popcon Asia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com