Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Apple Kembalikan Rp 60 Juta ke Orangtua Pemborong "Game"

Kompas.com - 24/07/2013, 10:00 WIB
Deliusno

Penulis

KOMPAS.com — Jangan pernah memberi tahu atau setidaknya memasukkan password akun apa pun kepada anak Anda yang masih di bawah umur. Jika iya, pengalaman yang dialami Lee Neale, seorang ayah berumur 43 tahun asal Inggris, bisa saja terjadi pada Anda.

Cerita ini bermula ketika Neale mendapat pengumuman mengejutkan dari pihak bank bahwa akun miliknya telah dibekukan.

Merasa tidak melakukan transaksi yang berlebihan, Neale langsung melakukan penyelidikan. Betapa terkejutnya Neale setelah ia mengetahui, anaknyalah yang melakukan transaksi besar-besaran melalui akun Apple miliknya di perangkat iPad.

Menurut Neale, anak perempuannya menghabiskan sekitar 2.000 poundsterling (sekitar Rp 31 juta) dalam 6 hari. Total terdapat 74 transaksi dalam game (in-app purchase) dari judul game Campus Life, My Horse, Hay Day, dan Smurfs' Village.

Anak Neale, seperti dikutip dari Apple Insider, Selasa (23/7/2013), berhasil mengetahui password sang ayah, setelah melihatnya memasukkan password tersebut saat sedang mengunduh game untuknya.

Neale sendiri tidak menyadari adanya transaksi tersebut karena ia sibuk bekerja dan melewatkan e-mail yang memberitahukan adanya pembelian itu.

Awalnya, Apple menolak untuk mengembalikan uang milik Neale. "Semua pembelian yang telah dilakukan di iTunes Store adalah final," kata Apple.

Namun, dalam akhir minggu, Apple dikabarkan membuka kembali kasus ini.

"Apple menelepon saya dan mengatakan bahwa akan mengembalikan uang yang saya hilangkan dan meminta maaf untuk menutup kasus begitu cepat," kata Neal.

Total, Neal mendapatkan pengembalian uang sebesar 4.000 pounds atau sekitar Rp 61 juta dari uang yang dihabiskan oleh anaknya selama 4 bulan belakangan ini.

Kasus yang dialami Neal sebenarnya sudah sering terjadi. Pembelian secara tidak sengaja oleh anak-anak paling sering terjadi ketika sedang memainkan game, kemudian ditawarkan membeli sesuatu di dalam aplikasi tersebut. Jika anak tak sengaja memilih untuk membeli suatu item, secara otomatis tagihan kartu kredit orangtua akan bertambah.

Seperti diketahui, aplikasi, konten digital, dan item virtual di App Store serta iTunes bisa dibeli melalui kartu kredit yang telah didaftarkan di akun Apple ID.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com