Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 05/09/2013, 14:58 WIB
Penulis Hindra Liauw
|
EditorAditya Panji
BERLIN, KOMPAS.com — Samsung Electronics akhirnya resmi meluncurkan Samsung Galaxy Note III di Berlin, Jerman, Rabu (4/9/2013). Hal ini sekaligus mengakhiri spekulasi mengenai spesifikasi ponsel pintar buatan perusahaan raksasa asal Korea Selatan tersebut.

Jurnalis Kompas.com, Hindra Liauw, berkesempatan menjajal Note III di Berlin, Jerman, Rabu.

Satu hal yang pasti, spesifikasi Samsung Galaxy Note III meningkat dibandingkan generasi pendahulunya, yakni Samsung Galaxy Note II. Didukung oleh dua pilihan prosesor—yakni quad-core Qualcomm Snapdragon 800 kecepatan 2,3 GHz, atau prosesor octa-core Exynos Octa kecepatan 1,9 GHz, serta RAM berkapasitas 3 GB—performa Samsung Galaxy Note III diperkirakan akan menjadi lebih lancar.

Secara fisik, Note III menjadi lebih ramping, lebih besar, tetapi tetap ringan. Pengguna masih dapat mengoperasikannya dengan menggunakan satu tangan untuk memilih menu, berselancar, melihat peta, dan lainnya. Meski demikian, menuliskan pesan singkat melalui Note III tetap lebih baik ketika menggunakan dua tangan.

Sementara itu, layar Note III yang berukuran 5,7 inci membuat pengalaman membaca hingga menonton video menjadi lebih maksimal.

Hindra Liauw/Kompas.com
Samsung Galaxy Note III
Salah satu keunggulan Note III adalah kemampuannya yang memungkinkan pengguna untuk menjalankan dua aplikasi dalam satu layar. Misalnya, Anda membuka web browser secara utuh dalam satu layar, dan kalkulator dalam ukuran yang lebih kecil.

Selain itu, ada pula kemampuan untuk menjalankan dua aplikasi terpisah dalam satu layar dengan proporsi sama besar. Terkait sistem keamanan, Note III dilengkapi dengan Samsung Knox yang memungkinkan pengguna mengatur profil ponsel untuk aktivitas personal dan bisnis.

Sementara itu, stylus S Pen pada Note III juga terasa lebih ringan ketimbang versi terdahulunya. Kelebihan S Pen pada Note III adalah kemampuannya untuk menampilkan "Air Command" dalam sekejap. Cukup satu sentuhan tangan pada layar, kita dapat memunculkan beberapa opsi perintah, yakni Action Memo, Scrapbook, S Finder, dan New S Memo.

Salah satu yang patut digarisbawahi adalah Action Memo. Melalui fitur ini, seseorang dapat mengubah tulisan tangan menjadi suatu perintah yang dapat dijalani. Umpamanya, dengan bermodalkan tulisan tangan nomor telepon, pengguna dapat langsung melakukan panggilan. Begitu juga tulisan tangan mengenai alamat, pengguna dapat menemukannya di Google Maps.

Desain Note III juga tampak cantik dan elegan. Bagian belakang Note III terbuat dari kulit sintetis. Rencananya, Galaxy Note III mulai dipasarkan pada 25 September 2013 di 149 negara dan di negara lainnya pada Oktober 2013.

Hindra Liauw/Kompas.com
Samsung Galaxy Note III
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke