Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jualan 4G LTE, Internux Gandeng First Media

Kompas.com - 15/11/2013, 08:47 WIB
Aditya Panji

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Internux menjadi perusahaan telekomunikasi pertama di Indonesia yang mengomersialkan layanan 4G LTE. Untuk merealisasikan hal tersebut, salah satu mitra yang diajak kerja sama adalah First Media.

Chief Marketing Officer Internux, Liryawati, mengatakan, pihaknya memilih First Media karena perusahaan tersebut punya pengalaman menggelar layanan berbasis data (internet). Padahal, First Media bisa menjadi kompetitor bagi Internux dalam menawarkan layanan 4G LTE.

Internux dan First Media, keduanya merupakan operator telekomunikasi pemegang lisensi broadband wireless access (BWA) yang memiliki izin frekuensi di 2,3GHz. Jika di kemudian hari First Media menggelar 4G LTE, Liryawati mengatakan, Internux siap bersaing secara sehat.

Direktur First Media Dicky Moechtar mengaku, saat ini pihaknya mendukung technical assistant, penyediaan infrastruktur, data center, dan bantuan manajemen. Namun, ia tidak mengungkapkan nilai kerja sama antara kedua perusahaan itu.

"Sementara untuk jaringan utama, radio, dan billing, dibangun sendiri oleh Internux," kata Dicky di sela acara peluncuran produk Bolt 4G LTE di Jakarta, Kamis (14/11/2013).

Internux telah meluncurkan produk Mobile Wi-Fi bernama Bolt 4G LTE. Cakupan jaringannya meliputi kawasan Jabodetabek yang ditopang oleh 1.500 menara BTS. Pada 2015 mendatang, Internux menargetkan memiliki 3.500 menara BTS.

Internux menyewa menara BTS dari lima penyedia, yaitu Daya Mitra Telekomunikasi (Mitratel), Iforte, Protelindo, Solusi Tunas Pratama (STP), dan Tower Bersama Group (TBG). Sementara untuk perangkat radio, Internux memilih produk Huawei.

Layanan 4G LTE dari Internux hanya dapat mengakses layanan data (internet). Ia tak dapat digunakan untuk layanan telepon dan SMS.

Dari 30 juta penduduk di kawasan Jabodetabek, Internux menargetkan dapat memiliki 10 juta pelanggan.

Jaringan 4G LTE Internux berjalan di pita frekuensi 2,3GHz dengan menerapkan teknologi Time Division Duplex Long Term Evolution (TDD LTE). Di frekuensi tersebut, Internux menggunakan lebar pita 15MHz untuk menggelar 4G LTE.

Untuk menggelar 4G LTE, Internux berinvestasi senilai 550 juta dollar AS atau sekitar Rp 6,3 triliun, yang sebagian akan digunakan untuk ekspansi pada tahun 2014. Internux juga mendapat suntikan dana 1 juta dollar AS dari Mitsui Corp asal Jepang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kacamata Pintar Meta 'Ray-Ban' Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Kacamata Pintar Meta "Ray-Ban" Sudah Bisa Dipakai Video Call WhatsApp

Gadget
Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Tanggal Rilis Game terbaru Hoyoverse Bocor di App Store

Game
Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com