Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Akhirnya, Path Sambangi Windows Phone

Kompas.com - 18/01/2014, 13:11 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber CNET
KOMPAS.com - Setelah lama dinanti, aplikasi jejaring sosial Path akhirnya menyambangi smartphone berbasis Windows Phone seperti Nokia Lumia, pada Sabtu (18/1/2014).

Aplikasi yang sangat populer di Indonesia ini dapat diunduh gratis di toko aplikasi Windows Phone Store untuk perangkat yang memakai sistem operasi Windows Phone versi 8 ke atas.

"Terima kasih kepada semua pengguna Windows Phone 8 yang telah menunggu dengan sabar untuk hari ini," kicau Path di akun Twitter resminya.

Aplikasi Path di Windows Phone ini masih berstatus Beta, tetapi sudah disertai dengan beberapa fitur andalannya.

Seperti dikutip dari Cnet, fitur berbagi foto, lengkap dengan filter andalan, sudah hadir di Path versi beta ini.

Fitur Cross-posting, yang mengizinkan pengguna berbagai postingan ke jejaring sosial lain pun, seperti Facebook dan Twitter, juga sudah hadir.

Pihak Path memberi sebuah penambahan fitur, memanfaatkan desain kotak-kotak "Metro" yang ada di bagian Home. Pengguna bisa memanfaatkan kotak tersebut untuk menampilkan update Path secara real-time.

Adapun fitur chatting dan juga Path Shop, yang mengizinkan pengguna untuk membeli stiker digital, akan ditambahkan nanti.

Path sejatinya dirancang sebagai jejaring sosial internet untuk teman dekat dan keluarga. Karena itu, Path membatasi jumlah pertemanan hanya 150 orang. Jumlah itu dinilai ideal dan mengembalikan arti berjejaring yang sesungguhnya.

Masa pengembangan Path untuk Windows Phone ini dapat dikatakan cukup lama. Diumumkan pada akhir Juli 2013, aplikasi tersebut baru tersedia pada pertengahan Januari 2014.

Platform Windows Phone sendiri sudah mulai kedatangan berbagai aplikasi papan atas. Sebelum Path, aplikasi berbagai foto Instagram dan video 6 detik Vine juga sudah mendatangi sistem operasi buatan Microsoft ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber CNET
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com