Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Android Makin Sengit, Kamera Bakal Jadi Penentu

Kompas.com - 13/02/2014, 09:58 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com- Persaingan pasar smartphone Android di tahun 2014 akan semakin kompetitif. Beberapa vendor dipaksa harus mengubah strategi mereka untuk bertahan, seperti HTC yang untuk menghindari kerugian, akan membuat smartphone murah.

Atau strategi Motorola yang meluncurkan smartphone Android dengan harga terjangkau yang menyasar konsumen di pasar negara-negara yang sedang berkembang.

Sementara Samsung, konsisten dengan meluncurkan beragam smartphone Android dengan spesifikasi yang bervariasi, dari kelas low-end hingga high-end.

Smartphone murah dengan spesifikasi tinggi memang diprediksi para pengamat akan menjadi tren di tahun ini. Namun, ada satu fitur yang dipercaya bisa menjadi faktor penentu sukses atau tidaknya sebuah smartphone Android di tahun 2014, fitur tersebut adalah kamera.

Kamera diyakini oleh pengamat smartphone Android, Nick Summers, menjadi faktor pembeda dan penentu, apakah konsumen mau membelinya atau tidak. Jika tidak bisa mendatangkan untung, setidaknya smartphone dengan kamera yang bagus bisa menjaga torehan pangsa pasar.

Berbagai cara ditempuh

Menurut Summers, seperti ditulis dalamThe Next Web, Senin(10/2/2014), walaupun Google telah berupaya membenahi Android, serta vendor smartphone yang meningkatkan kemampuan hardware dan software-nya, namun belum ada smartphone Android yang memiliki kamera yang terbilang mumpuni.

Di tahun 2013 lalu, banyak pabrikan pembuat smartphone Android yang mengakalinya dengan berbagai cara. Seperti HTC One yang memperkenalkan teknologi HTC UltraPixel, Sony Xperia Z1 yang mengusung sensor 20,7 megapixel, serta Oppo N1 yang memperkenalkan fitur kamera putar.

Namun dengan inovasi-inovasi tersebut, belum ada pabrikan smartphone yang bisa mengatasi kelemahan kamera di Android. Dibandingkan dengan kamera iPhone, Android kalah dalam kemampuan menangani gambar di berbagai kondisi pencahayaan.

Karena itu, menurut Summers, sulit untuk mendapatkan jawaban dari pertanyaan, "Smartphone Android mana yang kameranya paling bagus?"

Kamera canggih saja tak cukup

Di ajang Mobile World Congress yang akan digelar di Barcelona, Spanyol, vendor-vendor smartphone akan memajang pertaruhan smartphone mereka untuk beradu sepanjang satu tahun ke depan.

Di ajang tersebut, diprediksi vendor-vendor smartphone akan memajang smartphone Android dengan layar resolusi tinggi, desain yang menarik, dan baterai yang dijanjikan bisa tahan lebih lama.

Namun menurut Summers, fitur-fitur tersebut bukan sebuah game-changers. Kamera baru dengan kemampuan lebih tinggi disebut Summers lebih menjanjikan untuk pemasaran, karena hingga kini belum ada konsensus akan pertanyaan, smartphone mana yang memiliki kamera paling bagus? Seperti disebut di atas.

Bagaimanapun, Summers tetap mengingatkan bahwa kamera yang canggih saja tidak cukup untuk mengantarkan smartphone Android menuju kesuksesan. Dukungan dari sisi hardware, software, dan desain juga tetap dibutuhkan.

Summers sampai pada kesimpulan bahwa vendor mana pun yang berhasil mengatasi masalah kamera dalam smartphone Android, akan meraih kesuksesan secara komersil. Dengan catatan, vendor tersebut bisa mengomunikasikan kemampuan kameranya secara tepat, dan kampanye pemasaranya bisa menyaingi Apple atau Samsung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com