Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Google Sedang Bangun Toko Mirip Apple Store

Kompas.com - 13/03/2014, 15:21 WIB
Aditya Panji

Penulis

KOMPAS.com - Google nampaknya tertarik membuat toko retail untuk memamerkan dan menjual produk-produknya. Langkah ini mungkin terinspirasi dari toko retail Apple Store yang secara eksklusif hanya menjual produk dan aksesori untuk Apple.

Toko retail Google pertama di Amerika Serikat itu kabarnya akan dibangun di kota New York. Lokasi tepatnya berada di Greene Street, blok SoHo, dengan luas 8.000 kaki persegi.

Di dekat situ, terdapat toko Apple Store yang tepat berada di sudut blok SoHo.

Kini, toko tersebut masih dalam tahap renovasi. Berikut adalah foto ruang yang diduga akan dijadikan Google Store, Selasa (11/3/2014).

Venture Beat
Foto ruang yang diduga akan dijadikan Google Store
Google sebenarnya tidak asing dengan toko retail. Perusahaan tersebut pertama kali meluncurkan toko Android pertamanya di Melbourne, Australia, pada 2011. Google kemudian akan membangun toko retail lainnya di Eropa.

Google telah memiliki produk perangkat keras yang banyak. Mulai dari ponsel pintar, tablet, kacamata pintar Google Glass, hingga komputer jinjing Chromebook Pixel.

Selain Google, Microsoft juga sedang membangun toko retail sendiri yang kini sudah ada di 63 lokasi. Begitu juga dengan Samsung yang tahun ini akan fokus membangun di Eropa.

Sementara Apple, hingga 2013 tercatat memiliki 411 Apple Store di seluruh dunia, dan 253 di antaranya berlokasi di Amerika Serikat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com