KOMPAS.com - Dengan pengecualian iPhone 5C yang terbuat dari plastik, sejak generasi ke-4, ponsel pintar iPhone besutan Apple selalu mengusung bentuk yang kurang lebih serupa dengan sisi samping yang bergaris tegas.
Hal sebaliknya mungkin bakal berlaku untuk iPhone 6, yang menurut bocoran terbaru akan memiliki rancang bangun berbeda.
Kabar itu datang dari situs Jepang Macotakara yang dikenal memiliki rekam jejak akurat dalam memprediksi produk-produk Apple yang belum dirilis.
Macotakara mengatakan bahwa iPhone 6 kemungkinan bakal memiliki sudut-sudut dan layar yang lebih membulat, tak seperti iPhone 4/4S/5/5S yang memiliki pinggiran bergaris tegas.
Rancangan iPhone 6 disebut mirip dengan sebuah desain bumper untuk iPhone 5/5S yang dibuat oleh perusahaan Jepang, Squair, sebagaimana bisa dilihat pada gambar di atas.
Tahun lalu, sebuah laporan awal dari Bloomberg memang sempat menyebutkan bahwa iPhone 6 akan memiliki panel kaca yang melengkung di pinggir-pinggirnya.
iPhone 6 sendiri ramai diberitakan bakal tersedia dalam 2 varian. Satu versi dengan layar berukuran 4,7 inci dan lainnya lebih besar dengan bentang layar mencapai 5,5 inci.
Karena memiliki bentuk lebih besar dibandingkan para pendahulunya, sejumlah perubahan desain harus diterapkan pada iPhone 6, antara lain memindahkan tombol power dari bagian atas ke sisi samping agar lebih mudah dijangkau.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.