KOMPAS.com — Seperti yang telah diduga sebelumnya, minggu ini, tepatnya pada Selasa (29/4/2014), Apple diam-diam memperbarui lini laptop tipis MacBook Air.
Seri MacBook Air 2014 ini tak banyak berbeda dibanding pendahulunya dengan bentuk fisik yang kurang lebih serupa dan tetap dengan layar non-retina, resolusi 1.366 x 768 untuk model 11 inci dan 1.440 x 900 untuk model 13 inci.
Perubahan yang paling kentara, sebagaimana dilaporkan oleh The Verge, justru datang dari sisi harga, di mana MacBook Air sekarang dihargai 100 dollar AS lebih murah dibanding generasi terdahulu. Model 11 inci dihargai mulai 899 dollar AS untuk varian dasar dengan memori 4 GB dan flash storage 128 GB.
Sementara, harga model 13 inci kini dipatok mulai 999 untuk varian dasar dengan memori 4 GB dan flash storage 128 GB. Varian-varian dengan flash storage 256 GB untuk model 11 dan 13 inci juga mengalami pemotongan harga serupa.
Dari segi hardware, hanya terdapat perubahan minor berupa penggantian prosesor dengan cip Core i5 "Haswell" berkecepatan 1,4 GHz untuk varian-varian dasar, naik sedikit dari 1,3 GHz di generasi sebelumnya.
Belum banyak yang diketahui selain clockspeed yang lebih tinggi itu. GPU yang tertanam di dalam prosesor tetap Intel HD 5000. MacBook Air juga belum mendapat update konektor Thunderbolt 2, yang mungkin dialokasikan untuk update MacBook Pro dan Mac Pro.
MacBook Air belum mengalami perubahan besar dalam hal desain sejak 2010. Sebelumnya, sempat muncul rumor bahwa Apple bakal mengumumkan model MacBook Air 12 inci dengan layar Retina Display. Boleh jadi laptop tersebut akan menyusul diperkenalkan tahun ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.