Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 30/05/2014, 09:15 WIB
Penulis Aditya Panji
|
EditorWicak Hidayat
KOMPAS.com - Produsen perangkat audio Beats baru berusia delapan tahun, namun mereka berhasil jadi perusahaan yang tumbuh cepat dan menguntungkan. Saham Beats sempat dibeli oleh HTC asal Taiwan, dan kini dibeli oleh Apple dengan harga yang terbilang tinggi.

Berbasis di Santa Monica, California, Amerika Serikat, Beats resmi didirikan pada 2008 silam oleh penyanyi sekaligus produsen musik rap Dr. Dre dan eksekutif perusahaan rekaman Jimmy Iovine.

Produk andalan mereka adalah headphone dan speaker dengan merek dagang "Beats" dan identik dengan pilihan warna beragam serta logo huruf "b" kecil yang dinamis. Headphone Beats terkenal dengan karakter bass yang kuat. Dre kecewa dengan semua produk headphone yang ada di pasar, karena tidak dapat memenuhi kebutuhan konsumen dalam "mendengarkan musik secara utuh."

Berbekal teknologi tersebut, Beats melisensikan hak paten tersebut kepada perusahaan lain yang hendak mengadopsi teknologi audio mereka.

Beats kemudian melebarkan bisnisnya ke jalur musik streaming berlangganan. Mereka mengakuisisi MOG pada 2012, lalu meluncurkan layanan Beats Music pada 2014.

Popularitas Beats meningkat pesat berkat strategi pemasaran yang jelas, fokus pada positioning produk dan penawaran merek untuk musisi hip-hop dan pop.

Pada tahun 2012, produk Beats menguasai 64 persen pasar di Amerika Serikat untuk headphone dengan harga di atas 100 dollar AS, menurut data NPD Group. Pendapatan mereka tumbuh lima kali lipat antara tahun 2010 sampai 2012. Tahun 2013 lalu, perusahaan ini meraih pendapatan lebih dari 1 miliar dollar AS.

Dimiliki HTC

Pada 2011 lalu, saham Beats sempat dibeli sebanyak 50,1 persen oleh produsen ponsel pintar HTC asal Taiwan senilai 300 juta dollar AS. Kedua perusahaan berkolaborasi mengadopsi teknologi audio pada sejumlah model ponsel Android buatan HTC.

Sayangnya, kolaborasi HTC dan Beats itu nampaknya tidak terlalu berbuah manis. Teknologi Beats dinilai tidak memberi nilai tambah terhadap ponsel-ponsel HTC. HTC memutuskan mengurangi kepemilikan sahamnya menjadi 25 persen di Beats pada tahun 2012.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

5 Tips Memanfaatkan ChatGPT untuk Membantu Menghasilkan Uang

5 Tips Memanfaatkan ChatGPT untuk Membantu Menghasilkan Uang

Internet
iPhone Ini Masih Berfungsi Meski Sudah Tenggelam 1 Tahun

iPhone Ini Masih Berfungsi Meski Sudah Tenggelam 1 Tahun

Internet
Selain “Red Flag”, Ramai Pula Kata “Green Flag” di Medsos, Begini Artinya

Selain “Red Flag”, Ramai Pula Kata “Green Flag” di Medsos, Begini Artinya

Internet
Cara Bayar Tagihan Listrik Online di HP via PLN Mobile dengan Mudah

Cara Bayar Tagihan Listrik Online di HP via PLN Mobile dengan Mudah

e-Business
Free Fire Rilis Update OB40, Ada Spider-Man dan Dua Karakter Baru

Free Fire Rilis Update OB40, Ada Spider-Man dan Dua Karakter Baru

Game
Kenapa Penyimpanan WhatsApp Tiba-tiba Penuh? Begini Penyebabnya

Kenapa Penyimpanan WhatsApp Tiba-tiba Penuh? Begini Penyebabnya

Software
Tangkal Hoaks, Twitter Rilis Fitur Cek Fakta di Gambar

Tangkal Hoaks, Twitter Rilis Fitur Cek Fakta di Gambar

Software
[POPULER TEKNO] IndiHome Segera Gabung Telkomsel | Pengguna iPhone Bisa Login Satu Akun WhatsApp di 4 HP Sekaligus

[POPULER TEKNO] IndiHome Segera Gabung Telkomsel | Pengguna iPhone Bisa Login Satu Akun WhatsApp di 4 HP Sekaligus

Internet
Vivo S17 Series Meluncur, Kamera Selfie 50 MP dan Fast Charging 80W

Vivo S17 Series Meluncur, Kamera Selfie 50 MP dan Fast Charging 80W

Gadget
Apa Itu WA Web Plus? Ini Fitur-fiturnya dan Cara Download

Apa Itu WA Web Plus? Ini Fitur-fiturnya dan Cara Download

Software
Desain Eye Catching, Daya Baterai Besar, dan Performa Andal Jadi Alasan Ponsel Lipat Begitu Dilirik

Desain Eye Catching, Daya Baterai Besar, dan Performa Andal Jadi Alasan Ponsel Lipat Begitu Dilirik

BrandzView
Arti Tanda Titik Koma atau “Semicolon” yang Sering Dibagikan di Medsos, Jangan Remehkan

Arti Tanda Titik Koma atau “Semicolon” yang Sering Dibagikan di Medsos, Jangan Remehkan

Internet
WhatsApp Tidak Dapat Membuka Kamera, Begini 2 Cara Mengatasinya

WhatsApp Tidak Dapat Membuka Kamera, Begini 2 Cara Mengatasinya

Software
Mengenal BTS yang Jadi Infrastruktur Penting untuk Telekomunikasi

Mengenal BTS yang Jadi Infrastruktur Penting untuk Telekomunikasi

Hardware
Cara Melihat Profil LinkedIn Seseorang Tanpa Diketahui

Cara Melihat Profil LinkedIn Seseorang Tanpa Diketahui

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com