Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

HP Tawarkan Solusi TI “Gaya Baru”

Kompas.com - 03/07/2014, 09:35 WIB
Aditya Panji

Penulis

MUMBAI, KOMPAS.com - Perusahaan teknologi Hewlett-Packard (Hewlett-Packard) siap mendukung segmen korporasi dan pemerintahan untuk menyesuaikan diri dengan teknologi informasi “gaya baru” yang kini fokus pada empat pilar, yaitu big data, komputasi awan, mobilitas, dan keamanan.

Layanan yang disediakan HP ini disebut Advisory Services. Mereka menyediakan konsultasi end-to-end, perencanaan strategi TI, arsitektur perusahaan, tata kelola TI, manajemen perubahan organisasasi, modernisasi aplikasi, dan roadmap yang dapat diterapkan.

Menurut Senior Vice President HP Enterprise Services Asia Pacific and Japan, Bruce Dahlgren, korporasi dan pemerintahan harus mengubah infrastruktur teknologi informasi tradisional menuju infrastruktur baru yang lebih canggih, namun fleksibel dan dapat menekan biaya.

Karena, pada akhirnya, korporasi dan pemerintahan semakin mendapat tekanan dari industri dan pelanggan yang memaksa mereka melakukan peningkatan teknologi.

“Jika ingin sukses menyediakan layanan, mereka harus menuju teknologi gaya baru yang sesuai dengan kebutuhan dan memberikan efek bisnis yang nyata,” kata Bruce dalam acara HP Media Summit 2014 di Mumbai, India, Rabu (2/7/2014).

Menurut lembaga riset IDC, peningkatan teknologi untuk mengatasi masalah big data, komputasi awan, mobilitas, dan keamanan, memiliki dampak sangat besar di seluruh sektor industri. Oleh karena itu, korporasi dan pemerintahan harus menyediakan dana untuk mengatasi masalah itu.

Pada 2020, IDC memperkirakan industri Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) di Asia Pasifik (kecuali Jepang) akan mengeluarkan dana hampir 900 miliar dollar AS, dengan lebih dari 55 persen di antaranya berasal dari teknologi dan solusi yang menggerakkan keempat pilar di atas.

Solusi teknologi empat pilar itu sebenarnya menjadi isu hangat sejak beberapa tahun lalu. Namun, HP merasa perlu mengkampanyekan istilah solusi teknologi "gaya baru" agar korporasi dan pemerintahan beranjak dari pola tradisional untuk menghadapi masa depan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com