Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pemutar Musik Alternatif untuk Windows

Kompas.com - 16/08/2014, 07:12 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis


AIMP
AIMP juga menjadi pemutar media populer di web. Dengan AIMP, pengguna menadapatkan fitur dasar dari sebuah pemutar media, seperti memutar file musik dan mengonversinya. AIMP mendukung audio digital 32 bit serta lebih dari 20 format musik populer.

Selain itu, AIMP juga memiliki fungsi memutar CD dan menambahkan file MP3 dengan menggunakan tombol kontrol standarnya. Di samping itu, terdapat fitur auto shutdown yang memungkinkan pengguna untuk menghentikan program yang sedang berjalan. Sebagai software gratis, AIMP memiliki fitur yang menawan, seperti merekam siaran radio online dan menyimpannya dalam file kompresi di komputer dengan cepat.

Unduh AIMP melalui tautan berikut ini.


VLC

Pilihan lain yang bisa dicoba adalah software VLC. Software yang memiliki ikon shortcut seperti segitiga kun ini memiliki ukuran file yang kecil dan proses instalasinya juga cepat. VLC menjadi pemutar media yang sangat portabel serta mendukung beragam format audio dan video termasuk DivX, MPEG-1, MPEG-2, MPEG-4, MP3, dan OGG. Selain itu, VLC mendukung pula protokol VCD dan DVD.

Jika pengguna memiliki bandwith internet yang kencang, VLC bisa dijadikan sebagai server untuk mengalirkan media secara multicast.

Unduh AIMP melalui tautan berikut ini.


Foobar2000

Foobar2000 juga bisa dijadikan alternatif sebagai software pemutar media. Software ini kompatibel dengan semua versi Windows yang ada saat ini. Pemutar media ini juga cukup kecil dan ringan, tetapi memiliki beragam pilihan kostumisasi. Pemutar media ini sangat ramah dan hanya memakan memori sangat kecil saat dijalankan.

Fitur pemutar media standar dimiliki Foobar2000. Terlebih lagi, pengguna juga bisa meningkatkan fungsionalitasnya dengan beragam plugin yang tersedia. Foobar2000 mendukung ripping Audio CD serta mengubah beragam format file multimedia. File musik yang bisa ditangani juga hampir semuanya didukung.

Unduh Foobar2000 melalui tautan berikut ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com