Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kota Ini Sediakan Trotoar Khusus Pengguna "Smartphone"

Kompas.com - 16/09/2014, 08:12 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

Sumber Mashable

 

KOMPAS.com — Berjalan kaki sambil mengoperasikan smartphone kian banyak dilakukan. Sering kali, kegiatan itu berujung celaka, seperti kaki yang terjeblos di lubang atau saling tabrak satu sama lain.

Untuk menghindari terjadinya hal tersebut, sebuah kota di Tiongkok membuat jalur khusus untuk pengguna smartphone.

Kota Chongqing menyediakan jalur khusus bagi pengguna smartphone di trotoar. Dengan demikian, mereka bisa berjalan sembari melihat ke layar telepon, terpisah dari pejalan kaki biasa.

Dikutip dari Mashable, Minggu (14/9/2014), jalur dengan lebar lebih kurang 3 meter itu diberi tanda dengan tulisan berbahasa Tiongkok dan Inggris yang berbunyi, "Pengguna smartphone berjalan di jalur ini, risiko ditanggung sendiri."

Sementara jalur lainnya diberi tanda "No Cell Phones", yang ditujukan bagi pejalan kaki pada umumnya.

Trotoar itu juga dilengkapi dengan rambu-rambu bagi pejalan kaki. Rambu berwarna biru itu bertuliskan "First mobile phone sidewalks in China", yang menandakan jalur tersebut merupakan yang pertama di Tiongkok.

Menurut harian Telegraph, pejabat setempat membuat jalur tersebut dengan sengaja untuk memperingatkan pejalan kaki untuk tidak menggunakan smartphone sambil berjalan. "Sebaiknya tidak mengoperasikan smartphone saat berjalan kaki," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Mashable
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com