JAKARTA, KOMPAS.com — Pelantikan Joko Widodo yang akrab dipanggil Jokowi sebagai presiden Republik Indonesia untuk periode 2014-2019 pagi ini, Senin (20/10/2014), mendapat sambutan tinggi dari netizen, terutama dari pengguna Twitter di Indonesia.
Pagi ini, sekitar pukul 10.00 WIB, menurut pantauan KompasTekno, tagar #PresidenJokowi menempati daftar trending topic peringkat teratas di Indonesia dan kedua terpopuler di dunia (worldwide).
Selain itu, tagar dengan tema serupa, yaitu #jokowiPresiden, juga populer di daftar trending topic Indonesia.
Joko Widodo dilantik sebagai presiden ketujuh Republik Indonesia setelah memenangi pemilihan langsung presiden yang digelar pada Juli lalu.
Joko Widodo menggantikan presiden sebelumnya, Susilo Bambang Yudhoyono, yang telah menjabat selama dua periode, 2004-2009 dan 2009-2014.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.