Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kesan Pertama Menjajal Android OnePlus One

Kompas.com - 08/12/2014, 12:22 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

Di bawah kamera belakang terdapat logo Oneplus yang terlihat samar mengkilap dan logo CyanogenMod di bagian agak bawah berwarna putih.

Slot kartu SIM terlihat tersembunyi, pengguna bisa mengaksesnya dengan SIM ejector yang disertakan. Selain itu, OnePlus juga menyertakan adaptor untuk kartu nano SIM.

Reska K. Nistanto/KOMPAS.com
Slot kartu SIM bisa diakses dengan SIM card ejector
Genggaman

Desain OnePlus One yang lebar dan pipih dengan tepian yang bersudut membuat smartphone ini terasa kurang nyaman saat digenggam. Berbeda dengan desain smartphone lain yang tepiannya membulat, seperti HTC One M8, Xperia Z3, atau iPhone 6.

Reska K. Nistanto/KOMPAS.com
Bagian atas OnePlus One, terdapat sensor proximity, speaker, dan kamera depan 5 megapiksel. Indikator baterai di pojok kanan ditampilkan berbeda dengan desain lingkaran.
Layarnya yang berukuran 5,5 inci juga akan menyulitkan pengguna yang ingin mengantunginya di saku celana depan, akan terasa mengganjal saat duduk. Karena tebalnya 8,9 mm, smartphone ini terasa lebih nyaman disimpan di saku belakang celana (jeans), hanya berhati-hatilah saat ingin duduk.

Pengoperasian smartphone dengan satu jari juga masih dimungkinkan. Pengguna bisa menggenggam dengan tangan kanan dan menavigasi menu dan tombol-tombolnya dengan ibu jari. Antarmuka juga terasa cepat ditampilkan dengan transisi yang halus.

Mengetik dengan menggunakan keyboard layar sentuh OnePlus One juga terasa mudah, tombol-tombolnya terasa akurat sehingga cukup jarang terjadi salah ketik. Baik vertikal maupun horisontal, keyboard masih bisa digunakan dengan nyaman, dengan satu atau dua tangan.

Secara keseluruhan, mengoperasikan OnePlus One, terasa memuaskan. Bukan hanya karena smartphone ini cepat, namun juga tampilan antarmukanya yang menarik. Layar yang terang dengan tingkat kontras yang tinggi membuatnya nyaman dioperasikan di berbagai kondisi.

OnePlus juga menyediakan beragam Theme yang bisa dipilih sesuai keinginan penggunanya. Jika belum cukup, mereka masih bisa mengunduhnya dari Themes Showcase.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com