KOMPAS.com - Oktober 2014, Oppo memperkenalkan R5, smartphone yang memiliki fisik paling tipis di dunia. Pabrikan asal Tiongkok tersebut tak begitu saja menelurkan model-model langsing.
Debut smartphone tipis dari Oppo ditandai lewat kehadiran Finder. Seperti R5, perangkat yang dirilis pada 2012 itu pada masanya merupakan ponsel tertipis di dunia dengan ketebalan 6,65 mm.
Finder memiliki layar Super AMOLED dengan bentang 4,3 inci. Di dalam tubuhnya yang terbuat dari paduan nilon dan fiberglass tertanam prosesor dual-core berkecepatan 4,3 GHz.
Spesifikasi lain dari Finder termasuk RAM 1 GB, kapasitas media penyimpanan 16 GB, dan kamera 8 megapiksel.
Oppo kini telah melangkah ke smartphone tipis berikutnya, R5, yang bahkan memiliki tubuh lebih ramping dibandingkan Finder dengan ketebalan 4,85 mm.
Selain deretan spesifikasi yang jauh lebih baik dibandingkan Finder, R5 turut mengusung sejumlah peningkatan dari segi ketahanan fisik seperti penerapan frame micro-arc untuk menahan benturan.
Hasil pengujian internal Oppo menunjukkan bahwa R5 sanggup menahan beban sebesar 25 kg yang dilakukan berulang sebanyak 1000 kali. Harapannya, R5 dapat menghilangkan kekhawatiran pengguna yang takut smartphone tipisnya membengkok saat dipakai.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.