KOMPAS.com – Microsoft sedang menggarap sebuah peramban (browser) baru yang akan disematkan pada Windows 10. Namun peramban tersebut bukanlah Internet Explorer (IE) 12, melainkan sebuah peramban baru dengan nama panggilan Spartan dan 'rasa' yang mirip Chrome atau Firefox.
Seperti dilansir KompasTekno dari Cnet, Selasa (30/12/2014), desas-desus soal peramban baru itu muncul ke permukaan setelah Thomas Nigro (@ThomasNigro) berkicau di Twitter.
“Oke, jadi Microsoft akan segera meluncurkan peramban baru yang bukan Internet Explorer dan akan menjadikannya default pada Windows 10. Wow,” kicau pria yang merupakan developer VLC versi modern sekaligus pimpinan Microsoft Student Partner itu.
Sumber anonim dari Cnet mengatakan bahwa Windows 10 tersebut nantinya akan menggunakan peramban Spartan dan IE 11. Penggunaan IE 11 tersebut dilakukan untuk mendukung hardware-compatibility saja. Sementara itu Spartan akan hadir di versi desktop maupun mobile.
Sebutan Spartan hanyalah sebagai nama panggilan saja. Saat ini, sumber Cnet mengungkapkan bahwa Microsoft belum tahu nama yang akan diberikan pada peramban baru itu. Spartan diprediksi akan muncul pada 21 Januari, saat Microsoft mengumumkan fitur-fitur terbarunya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.