Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Ads

Diklaim Laris, Smartphone Tertipis Jadi Barang Langka

Kompas.com - 27/01/2015, 17:18 WIB
Oik Yusuf

Penulis

Smartphone Oppo R5

KOMPAS.com - Oppo R5 resmi memasuki Indonesia beberapa waktu lalu. Dukungan promosi gencar diklaim telah membuat perangkat ini laris manis di pasaran.

Keterangan tertulis yang diterima Kompas Tekno, misalnya, menyebutkan bahwa area Bandung mengalami kekurangan stok R5 yang bisa habis terjual hanya dalam waktu 5 jam.

Di Jakarta, Oppo Experience Store Gandaria City juga disebutkan mengalami kekurangan serupa yang disebabkan oleh kendala pengiriman barang.

CEO Oppo Indonesia Jet Lee berjanji akan memperbaiki pengiriman R5 untuk memenuhi permintaan pasar.  "Kami akan menambah volume pengkapalan pada pengiriman berikutnya di akhir Januari ini," kata Lee.

Oppo R5 sendiri merupakan perangkat Android yang diklaim sebagai smartphone tertipis di dunia dengan ketebalan tak sampai 5 mm.

Spesifikasinya mencakup prosesor octa-core Snapdragon 615, layar 5,2 inci, kamera 13 megapixek, dan sejumlah fitur seperti VOOC Rapid Charge dan UI ColorOS 2.0. Di Indonesia, Oppo R5 dijual dengan harga Rp 6,5 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com