Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bolt Rayakan Sejuta Pelanggan

Kompas.com - 24/02/2015, 13:49 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyedia layanan internet Bolt di awal tahun 2015 ini mengklaim telah memiliki pencapaian satu juta pelanggan. Dengan demikian, Bolt menyebut dirinya sebagai operator LTE pertama yang memiliki lebih dari satu juta pelanggan di Indonesia.

Menurut pengakuan Bolt, layanan internet yang telah diluncurkan sejak satu tahun yang lalu itu mencatatkan pertumbuhan jumlah pengguna yang cepat, yaitu rata-rata 54 persen per kuartalnya.

Menurut Dicky Moechtar, CEO Bolt, pencapaian tersebut didukung oleh beberapa faktor, di antaranya adalah pertumbuhan layanan mobile internet, infrastruktur jaringan, serta strategi produk dan pemasaran yang inovatif.

"Kami bangga dengan pencapaian ini, dengan area jangkauan yang lebih berkembang, kami menargetkan 3 juta pelanggan hingga akhir 2015 nanti," demikian ujar Dicky Moechtar.

Sementara itu, Larry Ridwan selaku Chief Communication Officer Bolt mengatakan, dengan menembus angka 1 juta pelanggan maka apa yang direncanakan oleh Bolt setahun yang lalu saat diluncurkan terbukti benar.

"Ini menunjukkan bahwa business plan yang kami buat, dan market behaviour yang kami prediksi setahun yang lalu sesuai dengan yang kami inginkan," demikian tegas Larry.

Selain itu, Larry juga mengatakan bahwa capaian tersebut bukanlah akhir, namun Bolt akan terus berinovasi memberikan layanan-layanan baru bagi pelanggannya.

Saat ini, Bolt mengklaim telah memiliki BTS sebanyak 2.900 sites di Jabodetabek, 12 layanan Bolt One, 6 Bolt Store, dan lebih dari 1.000 outlet partner.

Ke depannya, Bolt akan menambah jumlah BTS menjadi 4.000 sites dan meluncurkan produk-produk yang lebih inovatif, baik dari sisi paket internet, konten, maupun perangkat 4G yang ditawarkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
AMD Umumkan Prosesor Ryzen Pro 8000, Bawa AI ke Laptop dan Desktop

AMD Umumkan Prosesor Ryzen Pro 8000, Bawa AI ke Laptop dan Desktop

Hardware
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com