Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/03/2015, 11:48 WIB
Reska K. Nistanto

Penulis

KOMPAS.com - CEO Pebble mengatakan dirinya tidak takut bersaing dengan Apple Watch, sebab menurutnya, jam tangan pintar buatan Apple tersebut memiliki kekurangan.

"Dalam beberapa hal, Apple Watch memiliki kekurangan, namun mereka kan juga menyasar pangsa pasar yang berbeda (dibanding Pebble)," demikian ujar CEO Pebble, Eric Migicovsky seperti dikutip KompasTekno dari The Next Web, Selasa (3/3/2015).

Perbedaan yang dimaksud oleh Migicovsky di antaranya adalah soal harga. Apple sendiri belum mengumumkan berapa harga jual Apple Watch hingga kini, namun jam tangan pintar tersebut diprediksi akan dijual sekitar 350 dollar AS untuk model basic-nya.

Sementara jam tangan pintar baru keluaran Pebble, yaitu Time Steel, bisa dipesan dengan harga antara 220 dollar AS hingga 250 dollar AS setelah kampanye pendanaannya di situs Kickstarter selesai.

Perbedaan lainnya, Pebble memiliki tali jam tangan pintar (smartstrap) yang bisa digonta-ganti, sehingga pihak ketiga bisa menambahkan beragam sensor. Hal itu sekaligus bisa menambah fungsionalitas Pebble.

Jam tangan pintar masih menjadi fokus utama Pebble saat ini. Migicovsky mengatakan belum ada rencana untuk peranti wearable lain, seperti kacamata pintar atau yang lainnya.

"Jam tangan pintar nantinya bukan hanya menjadi aksesoris pendamping smartphone, namun juga menjadi basis platform komputasi," ujarnya.

Seperti apa efek Apple Watch terhadap Pebble? belum ada yang bisa memastikan. Namun yang pasti Pebble didukung oleh banyak developer dan memiliki rekam jejak produk-produk yang digemari.

Namun, sejauh ini Pebble boleh dibilang masih produk niche alias digemari di kalangan tertentu saja. Sedangkan Apple punya sejarah menghadirkan produk niche ke mainstream alias diterima khalayak yang lebih luas.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

2 Cara Melihat Lagu Teratas atau Top Song di Spotify Wrapped 2023 dengan Mudah

2 Cara Melihat Lagu Teratas atau Top Song di Spotify Wrapped 2023 dengan Mudah

Software
Hoyoverse Bagi-bagi 800 'Stellar Jade' Honkai Star Rail Gratis, Begini Cara Klaimnya

Hoyoverse Bagi-bagi 800 "Stellar Jade" Honkai Star Rail Gratis, Begini Cara Klaimnya

Game
Cara Cek Berapa Banyak Video TikTok Kita Dibagikan Pengguna Lain

Cara Cek Berapa Banyak Video TikTok Kita Dibagikan Pengguna Lain

Software
Cara Membuat Spotify Wrapped 2023 untuk Cek Musik Favorit Sepanjang Tahun

Cara Membuat Spotify Wrapped 2023 untuk Cek Musik Favorit Sepanjang Tahun

Internet
Pelanggan YouTube Premium di Indonesia Bisa Main 40 Game Gratis, Begini Caranya

Pelanggan YouTube Premium di Indonesia Bisa Main 40 Game Gratis, Begini Caranya

Game
Cara Bikin YouTube Music Recap 2023 buat Lihat Musisi Terfavorit Tahun Ini

Cara Bikin YouTube Music Recap 2023 buat Lihat Musisi Terfavorit Tahun Ini

Internet
34 Game Baru yang Rilis Desember 2023, Ada 'Avatar: Frontiers of Pandora'

34 Game Baru yang Rilis Desember 2023, Ada "Avatar: Frontiers of Pandora"

Game
Arsip atau Hapus Gmail? Mana yang Lebih Baik buat Rapikan Kotak Masuk?

Arsip atau Hapus Gmail? Mana yang Lebih Baik buat Rapikan Kotak Masuk?

Software
Apple Mendadak Rilis iOS 17.1.2 Tambal Celah Berbahaya, Pengguna iPhone Wajib Update

Apple Mendadak Rilis iOS 17.1.2 Tambal Celah Berbahaya, Pengguna iPhone Wajib Update

Software
Xiaomi Umumkan Redmi K70 Pro Edisi Khusus Lamborghini

Xiaomi Umumkan Redmi K70 Pro Edisi Khusus Lamborghini

Gadget
Vivo Y100i Meluncur, HP Menengah dengan Memori Jumbo

Vivo Y100i Meluncur, HP Menengah dengan Memori Jumbo

Gadget
HP Gaming iQoo 12 5G Rilis 7 Desember di Indonesia, Intip Spesifikasinya

HP Gaming iQoo 12 5G Rilis 7 Desember di Indonesia, Intip Spesifikasinya

Gadget
WhatsApp Kini Bisa Sembunyikan Pesan dengan Kode Rahasia, Begini Caranya

WhatsApp Kini Bisa Sembunyikan Pesan dengan Kode Rahasia, Begini Caranya

Software
Ini Dia, Aplikasi dan Game Terbaik Google Play Store Indonesia 2023

Ini Dia, Aplikasi dan Game Terbaik Google Play Store Indonesia 2023

Software
'Dragon's Dogma 2' Meluncur 22 Maret 2024, Jadi Game Termahal Capcom

"Dragon's Dogma 2" Meluncur 22 Maret 2024, Jadi Game Termahal Capcom

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com