Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video di Vine Bisa Ditonton Tanpa Akses Internet?

Kompas.com - 20/03/2015, 09:23 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber The Verge
KOMPAS.com - Pengalaman menyaksikan video di Vine kini lebih menyenangkan. Aplikasi penghimpun video berdurasi 6 detik tersebut baru melakukan pemutakhiran yang diklaim akan memudahkan penggunanya.

Tak ada lagi buffering atau halangan menonton video karena koneksi internet lemah. Bahkan, saat sedang offline pengguna tetap dapat menyaksikan video-video kreatif di aplikasi buatan Twitter ini.

Dilansir KompasTekno, Kamis (19/3/2015) dari TheVerge, Vine kini bakal mengunduh otomatis video-video yang masuk, bahkan ketika pengguna menutup aplikasi tersebut. Jadi, ketika ingin membuka Vine, semua video sudah siap disaksikan tanpa loading yang makan waktu.

Pengunduhan otomatis ini tak hanya berlaku pada video-video di linimasa pengguna. Melainkan juga pada video-video di kolom pencarian Vine. Selama video yang ingin diakses telah diunggah sebelum koneksi internet mati, video itu secara otomatis telah terunduh pada Vine pengguna.

"Kami bekerja keras untuk memastikan Vine mengunduh semua konten sebelum diakses pengguna," begitu tertera pada blog resmi Vine.
 
 

Artinya, kini aplikasi Vine tak pernah "tidur". Barangkali ini bakal menyedot kuota data pengguna dengan lebih kencang. Tapi apalah artinya itu semua dibandingkan kenikmatan menonton video tanpa gangguan.

Lagipula, pemutakhiran Vine juga dilakukan pada ukuran video yang terunggah. Vine bakal memperkecil ukuran video yang diunggah secara otomatis. Ini dilakukan untuk menghemat kuota data pengguna, sekaligus mempercepat waktu pengunduhan saat pengguna ingin menyimpan video dari Vine.

Untuk sementara, pembaruan ini baru tersedia pada Vine untuk sistem operasi Apple iOS. Tapi, Vine mengatakan bakal secepatnya menerapkan pemutakhiran ke versi Android.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com