Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baterai iPhone Lebih Hemat Sejam dengan iOS 9

Kompas.com - 09/06/2015, 11:56 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber SlashGear


KOMPAS.com - Apple sesumbar terkait peningkatan ketahanan baterai yang ditawarkan melalui iOS 9. Katanya, dengan penggunaan standar, baterai iPhone dan iPad bisa bertahan sejam lebih lama dari biasanya.

Bahkan, jika pengguna mengaktifkan opsi penghematan baterai, daya bisa bertahan lebih lama hingga tiga jam. Mode hemat tersebut, klaim Apple, tak akan mengubah tampilan ponsel secara signifikan.

''Pengguna bahkan tak akan sadar bahwa mode hemat baterai itu aktif," kata VP Software Engineering Apple Craig Federighi dalam acara WWDC 2015, sebagaimana dilaporkan Slashgear dan dikutip KompasTekno, Selasa (9/6/2015).

Kestabilan performa dan kemanan memang dua hal yang dijanjikan Apple pada iOS teranyar. Salah satunya dengan meningkatkan ketahanan baterai.

Pasalnya, selama ini baterai merupakan isu yang tak pernah lepas dari ponsel cerdas. Pengguna smartphone kerap mengeluhkan performa baterainya. Apalagi saat ini beberapa vendor beralih pada pemakaian baterai yang menyatu dengan tubuh ponsel (unibody).

Baterai tipis yang tertempel tak akan mampu mengakomodir segala kecanggihan fitur ponsel. Alhasil, baterai terasa boros. Salah satu solusi masalah ini adalah memperbesar ukuran baterai. Konsekuensinya, desain ponsel jadi tebal.

Apple mencari cara lain dengan optimalisasi software pada iOS 9. Namun, klaim Apple ihwal ketahanan baterainya belum bisa dibuktikan. Sebab, iOS 9 rencananya baru bisa dijajal pada kuartal ketiga 2015.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com