Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan CEO Apple Ungkap Orientasi Seksual

Kompas.com - 18/09/2015, 09:03 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber Mashable

KOMPAS.com - CEO Apple Tim Cook menyatakan diri sebagai seorang gay pada 2014. Sejak saat itu, Cook aktif terlibat dalam gerakan membela hak kaum LGBT.

Kemarin, Selasa (16/9/2015) Cook menjadi bintang tamu dalam "The Late Show". Pada kesempatan itu Cook mengakui bahwa menyatakan orientasi seksualnya kepada publik adalah hal yang berat.

Namun Cook merasa punya kewajiban untuk membagi kehidupan personalnya kepada khalayak. Sebab ia melihat dan mendengar banyaknya cemooh dan cercaan yang dilayangkan masyarakat terhadap kaumnya.

Cook ingin mengatakan kepada seluruh dunia bahwa eksekutif top di perusahaan paling bernilai di dunia adalah seorang gay.

"Anak-anak dihina dan didiskriminasi di sekolah. Bahkan orang tua mereka menutupi identitas anaknya sebagai seorang gay. Saya merasa perlu melakukan sesuatu," kata dia pada wawancara bersama Stephen Colbert, sebagaimana dilaporkan Mashable dan dihimpun KompasTekno, Rabu (17/9/2015).

Diketahui, pengakuan Cook menghebohkan dunia bisnis. Sebab ia satu-satunya CEO yang secara terang-terangan mengaku gay di antara banyak pimpinan perusahaan kenamaan lainnya.

Walau, orientasi seksual Cook sudah bukan rahasia di kalangan internal Apple. "Banyak orang yang sebelumnya sudah tahu. Tapi saya ingin lebih banyak orang tahu," kata Cook.

Selain berbicara tentang kehidupan personalnya, Cook juga mengelaborasi fitur-fitur yang tersemat pada iPhone teranyar.

Ia juga sempat mengemukakan kekecewaannya terhadap tren pembuatan film Steve Jobs. Menurutnya hal tersebut mulai dijadikan celah bagi para oportunis untuk menjadikan kehidupan Jobs sebagai komoditas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Mashable

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com