Komponen-komponen di atas terbilang sama dengan yang diusung oleh model-model smartphone flagship dari Samsung, yakni Galaxy S6, Galaxy S6 Edge, Galaxy Note 5, dan Galaxy S6 Edge.
Kinerjanya pun mirip. Saat berbicara dalam acara peluncuran Pro 5 di Beijing, China, Rabu (23/9/2015), CEO Meizu Bai Yongxian sempat menunjukkan ringkasan skor benchmark AnTuTu Pro 5 yang mencapai kisaran 75.000.
Dibandingkan seri Galaxy S6, Meizu Pro 5 tidak memiliki komponen-komponen khusus seperti layar melengkung, pemindai sidik jari/ denyut nadi, atau stylus. Namun spesifikasi dan kinerja keduanya bisa dibilang sebanding.
Perbedaan lain teletak di bagian kamera, dimana keluarga Galaxy menggunakan unit 16 megapiksel (dengan sensor Sony IMX230 atau Samsung ISOCELL) yang sudah terkenal andal, sementara Meizu Pro 5 diperkuat sensor Sony IMX240 dengan resolusi 21 megapiksel.
Lebih murah?
Di China, Meizu menjual Pro 5 dengan harga setara Rp 6,5 juta untuk versi 32 GB dan Rp 7,1 juta untuk versi 64 GB. Bagaimana dengan banderolnya di Indonesia?
Jefrey Maeda, Head of Business Development and Project PT. Global Digital Niaga, pemilik retailer online Blibli yang bekerja sama dengan Meizu untuk memasarkan produk-produknya di Indonesia, optimis harga jual Pro 5 di Indonesia hanya berselisih sedikit dibanding banderol di negeri asalnya.
"Untuk Pro 5, kemungkinan harganya tak akan beda jauh. Malahan, di kita harganya bisa lebih murah ketimbang di China, seperti yang terjadi pada Meizu M2," ujar Jefrey ketika ditemui usai acara peluncuran.
Apabila memang demikian, maka harga Meizu Pro 5 akan berada di bawah keluarga Galaxy S6 yang dipasarkan di Indonesia dengan harga mulai Rp 8 juta.
Meizu Pro 5 sendiri rencananya akan hadir perdana di Indonesia melalui situs e-commerce Blibli.com, namun jadwal kedatangannya masih belum bisa dipastikan.
"Nanti kami pastikan dulu, tapi paling lambat sudah masuk Indonesia awal Desember tahun ini," tutup Jefrey.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.