Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Game 3D Android "Full Action" Ini Bakal Mengusir Bosan Anda!

Kompas.com - 22/10/2015, 05:14 WIB
Anne Anggraeni Fathana

Penulis

4. Need for Speed Most Wanted

Boleh jadi, para pecinta kategori game balap akan ketagihan dengan yang satu ini. Need for Speed Most Wanted menyajikan tampilan warna kualitas HD dan gerak tanpa lag. Seru!

Kedua hal tersebut penting karena game ini merupakan ajang balap mobil berkecepatan tinggi. Saking cepatnya, pemain dituntut gesit untuk menghindari rintangan dalam setiap arena. Maklum, taruhannya nyawa melayang sia-sia jika gagal melampui rintangan.

Beragam kualitas mobil balap di sini bisa dimiliki dengan menjelajah arena demi arena. Anda bisa menemukan mulai mobil standar Chevrolet Corvette ZR1 sampai mobil F1 Ariel Atom.

4. Dead Space 3

Khusus penyuka science fiction horror boleh mencoba game keluaran Visceral Games ini. Namun, awas, Anda bisa keranjingan!

Unsur sunyi dan gelap mencekam dalam membangun suasana mengeringkan kala pemain menjelajahi Tau Volantis atau planet es sebagai setting utama cerita. Badai salju tanpa henti menjadi teman menghadapi pertarungan demi pertarungan brutal.

Dead Space 3 menawarkan cerita dramatis dan variasi fitur game dibalut visualisasi desain mendetail dan latar musik yang baik. Game ini bahkan menawarkan pilihan misi di luar jalan cerita untuk mendapatkan senjata langka atau hadiah lainnya.

Namun, tentu saja, beragam action game 3D di atas akan lebih seru dimainkan pada smarthphone bermemori besar dengan kualitas layar nan jernih. Apalagi, game tiga dimensi membutuhkan kinerja prosesor lebih cepat agar jalannya game jauh dari kata tersendat.

Memilih Samsung Galaxy Note 5, misalnya. Dengan smartphone ini pengalaman bermain action game 3D Anda akan didukung perpaduan RAM 4 GB dan prosesor Octa Core. Keunggulan tersebut memberikan performa gesit dan responsif, namun memakan daya lebih rendah.

Graphic Processing Unit (GPU) Mali-T760MP8 dan layar 5,7 Super AMOLED pada ponsel ini juga akan merefleksikan gambar dengan resolusi Quad HD 1440x2560 piksel.

Ketajaman warna dan detail grafisnya tampil semakin menonjol. Anda akan dapat dibuat lebih hanyut akan serunya game tiga dimensi tanpa takut daya ponsel cepat habis.

Nah, selamat bertempur!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com