Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mediatek Siapkan Chip "10-Core" Helio X30?

Kompas.com - 03/04/2016, 09:20 WIB
Oik Yusuf

Penulis


KOMPAS.com - Setelah Helio X20 dan X25, MediaTek dikabarkan bakal meluncurkan chip mobile high-end baru bernama Helio X30 yang sama-sama mengusung arsitektur “deca-core” (dengan 10 inti CPU) seperti kedua pendahulunya itu.

Informasi terbaru yang dirangkum KompasTekno dari Phone Arena, Minggu (3/4/2016) menyebutkan bahwa pabrikan asal Taiwan itu telah mulai mengerjakan Helio X30.

Chip ini diperkirakan bakal mulai muncul di produk-produk smartphone pada awal 2017. Helio X20 dan X25 sendiri hingga sekarang masih belum terlihat di pasaran.

Helio X30 diduga bakal memakai desain CPU tri-cluster dengan 2 core Artemis berkecepatan 2,8 GHz, empat core Cortex-A53 berkecepatan 2,2 GHz, dan 4 core Cortex-A35 berkecepatan 2 GHz.

Artemis merupakan core CPU penerus Cortex-A72 rancangan ARM dan digadang-gadang menjadi tandingan desain core CPU Kyro dari Qualcomm (Snapdragon 820).

Adapun Cortex-A35 disebut lebih efisien daya dibandingkan Cortex-A7 pendahulunya, tapi memiliki kinerja yang 40 persen lebih kencang.

Untuk olah grafis, Helio X30 kabarnya bakal dibekali dengan GPU quad-core PowerVR 7XT serta mendukung resolusi kamera hingga 26 megapiksel, dual-camera, dan koneksi virtual reality.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com