Yang paling menarik, pengguna bisa mengunggah video sedang bermain game secara real-time. Cukup pilih game yang hendak dimainkan di "YouTube Gaming", tekan opsi "live", dan pilih media sosial untuk membagi tautan "live" tersebut.
"YouTube Gaming" menyediakan lebih dari 25.000 game yang bisa dimainkan langsung dari platform tersebut dan diunggah "live". Namun, kemampuan ini hanya tersedia untuk aplikasi mobile versi Android.
Saat "live", wajah pengguna akan otomatis muncul dalam sebuah lingkaran kecil pada laman game, dengan memanfaatkan tangkapan kamera depan smartphone Android.
Pengguna juga bisa mendapat respons langsung dari netizen yang menyaksikan aksinya melalui kolom "live chatting". Mekanismenya kurang lebih sama dengan layanan live-streaming "Periscope". Dengan ini, sosialisasi antara sesama pecinta game bisa lebih optimal.
Bagi para pecinta game, Anda bisa mengakses "YouTube Gaming" dengan mengunduh aplikasinya di Google Play Store dan Apple App Store. Sementara pengguna PC bisa mengakses layanan ini lewat situs gaming.youtube.com.
Selain di Indonesia, negara Asia lain yang sudah bisa menikmati layanan ini antara lain Singapura, Malaysia, Filipina, Thailand, Hongkong, dan Taiwan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.