KOMPAS.com - Jam tangan pintar (smartwatch) Motorola Moto 360 menjadi penanda kembalinya Motorola secara resmi di pasar Indonesia, setelah merger dengan vendor China, Lenovo.
Motorola Moto 360 hadir di Indonesia pada Maret 2016 lalu lewat Lenovo. Model yang dirilis di Indonesia adalah versi generasi kedua (2nd Generation).
Baca: Motorola Lahir Kembali di Indonesia lewat Moto 360
Sebagai produk "pembuka jalan", apakah Moto 360 bisa menarik perhatian calon konsumennya? KompasTekno berkesempatan menjajal smartwatch Moto 360. Berikut ini ulasan singkatnya.
Desain
Moto 360 generasi kedua mengusung desain yang mirip dengan generasi pertamanya, yaitu bentuk bundar dengan antarmuka yang bundar pula. Bedanya, penghubung tali jam (strap) di arloji pintar generasi kedua ini sengaja dibikin menonjol ke luar agar bisa dilepas-pasang dengan mudah.
Dari segi ukuran diameter jam, Motorola kini menyediakan dua pilihan, yaitu 46 mm (ukuran yang sama dengan Moto 360 generasi pertama) dan 42 mm. Ukuran baru 42 mm yang lebih kecil ini kemungkinan dibuat oleh Motorola karena banyak pengguna mengeluhkan diameter arloji pintar generasi pertamanya terlalu besar.
Moto 360 2nd Gen ukuran 46 mm mengusung layar dengan resolusi 360 x 360 piksel, dan kerapatan 233 ppi. Resolusi ini sedikit meningkat dari generasi pertamanya yang 320 x 290 piksel 233 ppi.
Artinya, pengguna akan melihat tampilan detil yang lebih tajam, baik untuk teks maupun ikon yang ditampilkan. Permukaan layarnya juga dilengkapi dengan lapisan kaca anti gores Gorilla Glass 3.
Secara keseluruhan, desain Moto 360 nampak menarik dengan bentuk bundarnya yang khas dengan tombol yang minimalis di sisi kanan.
Letak Tombol fisik itu diubah menjadi sedikit conding ke arah atas oleh Motorola di generasi kedua. DI generasi pertama, tombol fisik ini ada di tepi kanan bagian tengah.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.