Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ini Dia, Ponsel Andromax Baru untuk Lebaran

Kompas.com - 13/05/2016, 08:15 WIB
Reza Wahyudi

Penulis

QINGDAO, KOMPAS.com - Perusahaan telekomunikasi Smartfren Telecom makin agresif meningkatkan jumlah pengguna layanan 4G LTE Advanced miliknya. Salah satu strateginya dengan meluncurkan smartphone seri Andromax yang mendukung 4G LTE.

Untuk tahun ini, Smartfren sudah meluncurkan Andromax R2 yang diklaim cukup laris di pasaran. Selanjutnya, anak perusahaan Sinar Mas Group ini telah menyiapkan penerus Andromax E2, yaitu E2+.

"New Andromax E2+ akan diluncurkan sebelum bulan puasa," ujar Head of Mass Smartphone Smartfren Telecom Hartandi Novianto di kantor pusat dan pengembangan Hisense di Qingdao, China, Rabu (11/5/2016).

Menurut Hartandi, Andromax E2+ menyasar pengguna yang ingin menggunakan ponsel baru saat Lebaran tahun ini.

Sebagai informasi umat muslim akan memulai puasa tahun ini pada awal Juni dan hari raya Idul Fitri akan jatuh pada akhir Juli.

"Awal tahun ini penjualan smartphone sempat stagnan, Andromax E2+ dengan harga yang sangat terjangkau diharapkan dapat menggairahkan pasar," ujar Hartandi.

Dari sisi spesifikasi, dapur pacu Andromax E2+ menggunakan prosesor quad core 1,3 GHz Snapdragon 212, chip grafis Adreno 304, dan RAM 2 GB.

Layar 4,5 inci dari ponsel buatan Hisense ini berkualitas IPS dengan resolusi FWVGA. Selain itu, layar E2+ menggunakan teknologi On-Lense Clear Adhesive (OCA). Teknologi memungkinkan tampilan ponsel dapat dilihat jelas berbagai sisi.

Andromax E2+ memiliki kamera utama dan depan dengan sensor sama-sama 5 megapiksel. Kedua kamera tersebut telah dilengkapi dengan LED flash.

Yang menarik, E2+ sudah mendukung pengisian daya cepat alias quick charging. Menggunakan teknologi Quick Charging 1.0 dari Qualcomm, ponsel Android Lollipop ini bisa di-charge 40 persen lebih cepat.

"Untuk mendukung quick charging, dalam paket penjualan Andromax E2+ sudah termasuk charger satu ampere," kata Hartandi.

Fitur lain yang menjadi andalan Andromax E2+ adalah langsung mendukung panggilan suara melalui VoLTE, Dual On (4G LTE dan GSM), dan audio jernih dari Dolby Digital Audio Enhancer.

Untuk banderol harga Andromax E2+, pihak Smartfren belum bisa memastikan nomimalnya karena masih bisa berubah. "Yang pasti, harganya di atas Andromax E2 dan di bawah R2," kata Hartandi.

Andromax E2 yang sudah beredar pada 2015 lalu dibanderol dengan harga Rp 900.000 dan R2 Rp 1,7 juta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Internet
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Tanda-tanda Smartphone iQoo Z9 dan Z9x Segera Masuk Indonesia

Gadget
Apple Gelar Acara 'Let Loose' 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Apple Gelar Acara "Let Loose" 7 Mei, Rilis iPad Baru?

Gadget
Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

Bos Samsung Lee Jae-yong Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan untuk Pertama Kalinya

e-Business
Jadwal Maintenance 'Genshin Impact' 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Jadwal Maintenance "Genshin Impact" 24 April, Siap-siap Ada Karakter Baru Arlecchino

Game
'Free Fire' Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

"Free Fire" Rilis Update Patch Naga, Ada Karakter Baru Kairos dan Bisa Lawan Naga

Game
Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

Telkomsel, XL, Indosat Catatkan Kenaikan Trafik Data Selama Lebaran 2024

e-Business
Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

Bukan Cuma di AS, TikTok Juga Diributkan di Eropa

e-Business
Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

Setelah 48 Tahun, Prosesor Game Legendaris Zilog Z80 Akhirnya Pamit

Hardware
Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh

Black Shark Umumkan Smartwatch Tangguh GS3, Punya Bodi Metalik dan Kokoh

Gadget
Starlink Gandeng Provider Internet di Indonesia

Starlink Gandeng Provider Internet di Indonesia

e-Business
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com