Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kartu Grafis AMD Radeon RX480 “Polaris” Dibanderol Rp 2 Jutaan

Kompas.com - 01/06/2016, 10:57 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KOMPAS.com - Lewat sebuah acara yang digelar di Taipei, Taiwan, bersamaan dengan ajang Computex 2016, AMD akhirnya mengumumkan harga kartu grafis berbasis chip GPU Polaris terbarunya.

Model pertama dari keluarga kartu grafis ini adalah Radeon RX 480 yang dibanderol 199 dollar AS atau sekitar Rp 2,7 juta.

Meski harganya relatif terjangkau, AMD mengklaim RX 480 punya tenaga mumpuni dan sanggup menjalankan aneka game terbaru dengan mulus, termasuk yang memanfaatkan teknologi Virtual Reality (VR).

“Dengan kemampuannya, Radeon RX 480 akan memasyarakatkan VR. Kartu grafis ini harganya 199 dollar, tapi dirancang seperti produk premium berharga 500 dollar AS,” sebut Senior VP and Chief Architect Radeon Technologies Group AMD, Raja Koduri saat berbicara dalam acara, seperti dipantau KompasTekno dari siaran live streaming, Rabu (1/6/2016).

Kinerja komputasi RX 480 diklaim mencapai lebih dari 5 teraflops, dengan compute unit sebanyak 36 buah dan bandwidth memori 256 GBps. RAM yang digunakan berjenis GDDR5 dengan pilihan kapasitas 4 GB atau 8 GB.

Perlu ditambahkan bahwa harga 199 dollar AS berlaku untuk varian 4 GB, sementara harga varian 8 GB masih belum diumumkan.

Lawan GeForce GTX 1080

Untuk mendemonstrasikan performa RX 480, AMD turut memajang perbandingan sistem berbasis sebuah kartu grafis GeForce GTX 1080 melawan sistem berbasis dua buah kartu grafis Radeon RX 480 yang digabungkan dengan teknologi Crossfire.

Dalam game Ashes of Singularity, terlihat keduanya bisa menghadirkan gameplay yang mulus di kisaran frame rate 60 FPS. Namun, harga dua buah RX 480 yang kurang dari 500 dollar AS lebih murah dibandingkan satu unit GeForce GTX 1080 yang dihargai 700 dollar AS.

“Belum lagi, GPU utilization dua buah RX 480 hanya sebesar 50 persen, jauh lebih rendah dibandingkan GTX 1080 yang mencapai lebih dari 90 persen sehingga masih memiliki headroom yang luas,” imbuh Kouduri.

Kinerja komputasi gabungan dari dua buah RX 480 yang lebih dari 10 teraflops memang melewati satu buah GTX 1080 yang dipatok sebesar 9 teraflops.

Selain bertenaga besar untuk kelas harganya, RX 480 yang dirancang dengan power 150 watt. juga lebih efisien daya dengan rating performance per watt 2,8 kali lebih tinggi dibanding sebelumnya.

“Peningkatan efisiensi ini dimungkinkan oleh teknologi FinFET yang kami gunakan, juga perbaikan dari sis arsitektur chip,” tambah Koduri.

Kartu grafis Radeon RX 480 rencananya akan mulai tersedia pada 29 Juni mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com