Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Mudah untuk Mengamankan Android

Kompas.com - 11/06/2016, 18:45 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KOMPAS.com - Smartphone telah menjadi alat yang tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Perangkat pintar ini pun menyimpan aneka macam data sensitif pemiliknya yang rawan diakses pihak tak bertanggung jawab.

Karena itu, untuk mencegah tindakan yang tidak diinginkan, ponsel sebaiknya diamankan lewat sejumlah fitur sekuriti yang tersedia dan bisa diaktifkan dengan mudah.

Untuk para pengguna ponsel Android, Google menjabarkan langkah-langkah pengamanan yang bisa dilakukan. Berikut ini selengkapnya, sebagaimana dirangkum oleh KompasTekno, Sabtu (11/6/2016).

1. Aktifkan screen lock

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Android menyediakan sejumlah opsi screen lock untuk mengamankan perangkat.
Yang satu ini terdengar sepele, namun bisa menyelamatkan data-data dalam ponsel dari tangan jahil. Banyak pengguna sudah mengaktifkan screen lock alias pengunci layar.

Jika belum, screen lock bisa diaktifkan dengan mengunjungi aplikasi Settings > Security > Screen lock. Pengguna bisa memilih metode pengunci yang diinginkan, apakah berupa PIN, password atau pola yang mesti digambar dengan jari.

Beberapa perangkat juga menyediakan opsi screenlock dengan pemindai sidik jari. Biasanya pengaturan fingerprint tersebut bisa ditemukan di dalam menu security, atau di bawah menu lain yang berbeda dalam aplikasi Settings.

Baca: Aplikasi Google Beri Saran Aplikasi Android yang Perlu Dihapus

2. Nyalakan Android Device Manager

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Tampilan Android Device Manager saat dipakai lewat peramban desktop.
Android Device Manager bisa digunakan untuk melacak posisi perangkat yang hilang serta menghapus data-data di dalamnya agar tak dibongkar dan diintip orang lain.

Untuk menyalakannya, buka aplikasi Google Settings (ditandari dengan ikon huruf “g”) > security, lalu nyalakan opsi “remotely locate this device” dan “Allow remote lock and erase”.

Pastikan juga location services perangkat juga dinyalakan dengan mengunjungi aplikasi Settings > Location.  Untuk mengakses Android Device Manager, lakukan login dengan akun Google di laman ini lewat peramban desktop.

Baca: 8 Fitur Tersembunyi di WhatsApp

3. Tambahkan informasi pengguna di layar

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Apabila diinginkan, pengguna bisa menampilkan informasi kontak di lockscreen.
Informasi pribadi seperti alamat e-mail atau nomer telepon yang bisa dikontak bisa ditampilkan di lockscreen.

Siapa tahu perangkat hilang dan ditemukan oleh orang baik yang berniat mengembalikan. Cara melakukannya mudah saja, cukup buka aplikasi Settings > Security > Owner Info.

Baca: 5 Fitur Rahasia di Facebook

 

 

 

 

4. Backup data penting

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Aplikasi Google Photos bisa melakukan backup foto dan video secara otomatis ke layanan Google Drive
Backup data multlak dilakukan untuk mencegah kehilangan file penting. Selain dengan cara manual copy-paste ke komputer, Google juga menyediakan sejumlah opsi backup ke cloud di ponsel Android.

Untuk file foto dan video, backup bisa dilakukan secara otomatis ke Google Drive dengan mudah lewat aplikasi Photos. Caranya dengan mengaktifkan opsi “Back up & sync” dan memilih akun Google yang akan dipakai.

 

 

5. Nyalakan enkripsi ponsel

Oik Yusuf/ KOMPAS.com Enkripsi akan mengamankan data yang tersimpan di dalam ponsel.
Enkripsi “mengunci” data yang tersimpan di ponsel apabila perangkat hilang. Fitur ini bisa diaktifkan di perangkat yang menjalankan Android 4.1 Jelly Bean atau yang lebih baru.

Caranya, buka aplikasi Settings > Security > Encript Phone. Proses enkripsi akan memakan waktu agak lama dan bisa mencapai hitungan jam, jadi lakukanlah di waktu luang atau malam hari.

Enkripsi juga bisa diterapkan sebelum melakukan Factory Wipe (misalnya saat ingin menjual perangkat) untuk memastikan data di ponsel benar-benar tidak bisa diakses lagi.

Baca: 6 Aplikasi Gratis Pengirit Baterai Android

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com