KOMPAS.com - Ketika diluncurkan pada pertengahan Agustus 2015, Galaxy Note 5 menandai perubahan kebiasaan Samsung dengan muncul lebih cepat dari pola peluncuran sebelumnya.
Ponsel seri Galaxy Note berikutnya pun diprediksi bakal mengulang hal yang sama. Bahkan, Samsung kemungkinan bakal kembali memajukan jadwal kemunculan perangkat tersebut menjadi awal Agustus 2016.
Baca: Samsung Bakal Ubah Tradisi Galaxy Note?
Indikasi soal ini bisa dilihat dari bocoran foto undangan sebuah acara bertajuk “Galaxy Unpacked 2016" di New York, AS, yang bakal digelar pada 2 Agustus mendatang.
Samsung ramai disebut bakal melompati penamaan “Galaxy Note 6” dan langsung menyebut ponsel pintar berikutnya ini sebagai “Galaxy Note 7”.
Galaxy Note 7 diperkirakan bakal meluncur dalam dua varian, satu dengan layar melengkung seperti ponsel seri Galaxy Edge, serta lainnya dengan layar konvensional.
Tentu, perangkat stylus S Pen akan hadir mendampingi, entah untuk salah satu varian atau keduanya.
Belum ada informasi resmi dari Samsung soal undangan acara ini. Apabila benar, maka waktunya bertepatan dengan prediksi pembocor Evan Blass yang pada 2 Juni lalu berkicau di Twitter bahwa tanggal kemunculan Galaxy Note berikutnya “tepat dua bulan lagi”.
Galaxy Note 6/7 diperkirakan bakal mengusung serangkaian hardware baru yang bertenaga besar, mencakup prosesor Snapdragon 823, RAM hingga 6 GB, kamera 12 megapiksel, pemindai iris mata, ketahanan terhadap air dan debu, serta konektor USB type C.
Adapun layarnya disebut bakal berukuran 5,8 inci dengan resolusi 2.560x 1.440 piksel. Benarkah demikian? Jawabannya baru bisa diketahui awal Agustus mendatang.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.