Sebab, monster-monster Pokemon dibuat seakan bersembunyi di lokasi-lokasi tertentu di dunia nyata kita. Pemain harus berlari ke sana ke mari secara nyata untuk menemukan mereka di dunia game.
Pemain harus belari cepat menghampiri radar itu. Jika tidak, Pokemon yang tadinya dekat bisa kabur.
Baca: 6 Hal yang Harus Diketahui Pemain Pokemon Go
Lokasi dalam layar smartphone sejatinya menyesuaikan dengan lokasi pemain di kehidupan nyata. Hal ini dimungkinkan sinkronisasi antara geolokasi pada smartphone pemain dengan aplikasi Pokemon Go.
Pokestop, pokeball, dan candy
Beberapa titik yang digambarkan sebagai kotak biru merupakan Pokestop. Titik itu perlu disinggahi untuk mengumpulkan lebih banyak item.
Pokeball dan Candy adalah dua item yang bisa ditemukan di titik tersebut. Pokeball berfungsi untuk menjadi wadah Pokemon yang hendak ditangkap. Sementara itu, Candy berfungsi untuk menambah kekuatan Pokemon.
Level 5
Level 1 hingga level 4 Pokemon Go bisa diibaratkan sebagai tahap perkenalan dan adaptasi. Pemain akan dibiasakan dengan aktivitas dasar game mobile tersebut.
Caranya cukup masuk ke Gym yang digambarkan sebagai tower tinggi berbalut emas dan silver pada peta antarmuka aplikasi. Di sana pemain akan ditawarkan untuk masuk ke tim-tim tertentu.
Baca: Pemain Pokemon Go Dapat Hadiah Ini Tiap Naik Level
Di level ini, pemain juga bisa mengadu kehebatan Pokemon yang dikumpulkan dengan Pokemon dari tim lain.
Jika pemain masuk ke Gym dengan warna berbeda dari tim yang dimiliki (merah, kuning, atau biru), pemain boleh bertarung di sana. Pemain harus memenangkan pertarungan untuk menambah kekuatan.
Pada tahap ini, pemain juga bisa menaruh seekor Pokemon di Gym dan mengklaimnya sebagai Pokemon tim. Setelah level 5, permainan akan semakin seru dan sebelumnya. Selamat bermain!
Untuk melihat cara bermain Pokemon Go yang lebih lengkap, kunjungi vik.kompas.com/pokemongo.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.