Tapi keadaan demikian hanya berlangsung beberapa bulan. Seiring dengan serangan teroris ke menara kembar WTC dan peristiwa pecahnya bubble dot com, harga saham Yahoo menukik tajam ke angka 8,11 dollar AS per lembar.
4. Caplok Flickr
Flickr adalah layanan hosting foto dan video yang didirikan oleh Ludicorp pada 2004. Setahun setelahnya, pada 20 Maret 2005, Yahoo mengakuisisi perusahaan yang meraih popularitas dengan cepat ini.
Nilai akuisisi Yahoo atas Flickr tidak disebutkan, tapi besarnya diperkirakan antara 40 juta dollar AS hingga 50 juta dollar AS. Pengguna Flickr pada 2015 lalu mencapai 112 juta, sementara jumlah foto yang di-share setiap harinya mencapai 1 juta.
5. Tolak lamaran Microsoft
Raksasa software Microsoft sempat melirik Yahoo dan kabarnya menawarkan “mahar” sebesar 44,6 miliar dollar AS pada 1 Februari 2008. Tapi tawaran akuisisi itu ditolak.
Yahoo juga sempat mempertimbangkan opsi merger dengan perusahaan lain, termasuk Google, namun pada akhirnya memilih untuk tetap melenggang sendirian.
6. Pergantian CEO
Investor Yahoo kecewa dengan kinerja keuangan perusahaan di bawah pimpinan CEO Terry Semel. Pada Juni 2007, pendiri Yahoo Jerry Yang pun mengambil alih tampuk kepemimpinan dari tangan Semel.
Yang mengundurkan diri dua tahun setelahnya, pada Januari 2009, dan digantikan oleh mantan eksekutif Autodesk, Carol Bartz. Yang lantas mengundurkan diri dari dewan direksi Yahoo dan memutus semua hubungan dengan perusahaan yang didirikannya itu pada 2012, setelah Bartz dicopot dari posisi CEO.
7. Gonjang-ganjing CEO berlanjut
Setelah Bartz ditendang, Yahoo merekrut mantan presiden PayPal, Scott Thompson, sebagai CEO baru pada Januari 2012.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.