Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waze Bakal Punya Fitur Khusus untuk Orangtua Pelupa

Kompas.com - 01/08/2016, 13:48 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KOMPAS.com - Sulit membayangkan orangtua bisa lupa meninggalkan anaknya di dalam mobil. Tapi hal tersebut rupanya cukup sering terjadi, setidaknya di AS, di mana tahun ini saja sebanyak 23 orang bayi meninggal akibat kepanasan karena ditinggal dalam kendaraan.

Waze selaku pengelola salah satu aplikasi pemetaan terpopuler pun merasa perlu menambahkan satu fitur untuk mengingatkan para orangtua yang pelupa.

Saat sampai di tujuan, Waze bakal menampilkan notifikasi agar tak meninggalkan anak di mobil, seperti tampak dalam gambar d bawah.

Sebagaimana dirangkum KompasTekno dari AndroidAuthority, Senin (1/8/2016), notifikasi bernama Child Reminder ini sekarang sudah tersedia dalam versi beta dari Waze.

Android Authority Notifikasi di Waze veri beta agar pengguna tak meninggalkan anak di dalam kendaraan

Pengguna nantinya bisa mengatur notifikasi yang muncul sesuai dengan kenginan, untuk mengingatkan soal hal lain yang sering terlupa di kendaraan seperti belanjaan atau binatang peliharaan.

Di Waze versi beta, Child Reminder bisa diakses di menu settings,di bawah opsi untuk mencegah auto-lock dan menjaga Waze di deretan teratas aplikasi yang berjalan.

Belum diketahui kapan fitur pengingat anak ini bakal dirilis ke versi non-beta dari aplikasi yang bersangkutan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com