Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Konektor "Lightning" Punya Tugas Tambahan di iPhone 7?

Kompas.com - 02/08/2016, 09:43 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

KOMPAS.com - Beredar kabar bahwa Apple akan memangkas konektor jack audio 3,5 mm pada iPhone 7 atau belakangan disebut bernama iPhone 6SE. Hal ini demi mewujudkan desain ponsel tipis dan kapasitas baterai lebih besar.

Sebagai gantinya, pabrikan Cupertino tersebut dikatakan bakal melengkapi kotak iPhone teranyar dengan aksesori tambahan berupa adaptor jack 3,5 mm yang harus disambung ke konektor Lightning.

Setelah menjadi rumor, muncul sebuah video yang seakan membantah prediksi itu. Video itu mengisyaratkan konektor Lightning bakal memiliki fungsi untuk isi ulang daya baterai sekaligus landasan earphone.

Dihimpun KompasTekno, Selasa (2/8/2016) dari PhoneArena, video bocoran itu digadang-gadang berasal dari Foxconn yang notabene merupakan pabrikan penyuplai komponen-komponen produk Apple.

Menurut sumber dalam, earphone dengan ujung kabel berformat Lightning bakal tersemat di tiap kotak iPhone selanjutnya. Hal ini belum dibenarkan oleh pihak Apple.

Apple sendiri dijadwalkan bakal merilis seri iPhone teranyar pada September mendatang. Beberapa bocoran spesifikasi telah beredar di ranah maya.

Antara lain, iPhone terbaru disebut akan memakai baterai berkapasitas 3100 mAH. Kapasitas penyimpanannya diperkirakan lumayan besar, yakni 256 GB.

Selain itu, santer beredar isu bahwa iPhone selanjutnya akan punya kemampuan tahan air alias waterproof, konektor USB Type C, kemampuan pengisian daya nirkabel, konfigurasi beberapa kamera, layar AMOLED, dan pemindai sidik jari. Benar atau tidaknya bisa diketahui dalam waktu dekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com