Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

iOS 10 Sudah Bisa Diunduh, Ini Caranya

Kompas.com - 14/09/2016, 09:52 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber PC Advisor

KOMPAS.com - Apple resmi merilis versi final dari iOS 10, Rabu (14/9/2016). Pengguna gadget tertentu Apple di seluruh dunia, termasuk Indonesia, kini sudah bisa mengunduh OS terbaru itu.

Masih sama seperti sebelumnya, iOS 10 bisa diunduh secara gratis. Ada dua metode yang bisa digunakan untuk mendapatkannya, yaitu melalui pembaruan over-the-air (OTA) atau menggunakan aplikasi iTunes di PC. (Baca: Hari Ini, iOS 10 Sudah Bisa Diunduh di Indonesia )

iOS 10 membawa sejumlah perubahan dan fitur baru untuk gadget Apple, mulai dari iPhone 5 atau versi lebih baru, iPad generasi 5 atau lebih baru, dan iPod Touch generasi 6.

Berbagai peningkatan dan fitur baru diterapkan oleh Apple di iOS 10, termasuk asisten digital Siri yang lebih pintar, iMessage anyar, widget yang lebih baik, desain baru untuk aplikasi Maps, fitur Raise to Wake, dan lain-lain.

Fitur iMessages kini diperkaya dengan berbagai emoji baru, gelembung percakapan yang lebih dinamis, dan fitur untuk menampilkan tautan berisi gambar di dalam percakapan. (Baca: Apple Pamer 12 Emoji Baru untuk iOS 10)

Selain itu, melalui iMessage, pengguna juga bisa saling mengirim sticker ala aplikasi messenger Line. Sticker tersebut bisa didapatkan melalui App Store.

Sebelum mengunduh dan menginstal iOS 10, ada beberapa hal yang harus diketahui, seperti compatibility aplikasi di perangkat genggam, kondisi media penyimpanan, dan lain-lain.

Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan, sebagaimana KompasTekno rangkum dari PC Advisor, Rabu (14/9/2016).

1. Perbarui aplikasi

Ada baiknya, jika ada, memperbarui aplikasi yang terpasang di gadget Apple sebelum mengunduh iOS 10. Cara ini untuk memastikan bahwa aplikasi tersebut sudah compatible dengan iOS 10.

Ada kemungkinan bahwa aplikasi versi lama tidak cocok dengan iOS 10. Untuk menghindari kesulitan, misalnya aplikasi lama menjadi tidak bisa dijalankan, lebih baik memperbaruinya terlebih dulu.

Caranya cukup mudah. Anda hanya perlu membuka App Store (memiliki icon berwarna biru dengan huruf A yang terletak dalam sebuah lingkaran).

Kemudian, di tab paling bawah, pilihlah Updates. Lokasi tab ini ada di bagian paling kanan layar. Jika ada update aplikasi, langsung klik saja tombol Update yang ada di sebelah aplikasi.

Anda bisa me-refresh halaman update tersebut dengan cara mengusap layar ke arah bawah, untuk mengetahui apakah masih ada pembaruan untuk aplikasi lainnya atau tidak.

Akan tetapi, jika sudah terlanjur meng-update ke iOS 10, Anda masih bisa memperbarui aplikasi dengan cara sama dengan yang disebutkan di atas.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Sumber PC Advisor
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

Revisi UU Penyiaran, KPI Bisa Awasi Konten Netflix dan Layanan Sejenis

e-Business
Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Revisi UU Penyiaran Digodok, Platform Digital Akan Diawasi KPI

Internet
Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Arti Kata NT, Bahasa Gaul yang Sering Dipakai di Medsos dan Game

Internet
Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

Profil Lee Jae-Yong, Bos Besar Samsung yang Jadi Orang Terkaya di Korea Selatan

e-Business
Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Tablet Samsung Galaxy Tab S6 Lite 2024 Resmi di Indonesia, Ini Harganya

Gadget
WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

WhatsApp Dituduh Bocorkan Informasi Warga Palestina ke Israel, Ini Faktanya

Internet
Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

Cara Mengaktifkan eSIM Telkomsel di HP Android dan iPhone

e-Business
Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan 'Sensa HD Haptics'

Razer Perkenalkan Kishi Ultra, Controller Game dengan "Sensa HD Haptics"

Gadget
10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

10 Cara Menghilangkan Iklan di HP Tanpa Aplikasi Tambahan, Mudah dan Praktis

Gadget
Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Rawan Rusak, Aksesori FineWoven iPhone dan Apple Watch Dihentikan?

Gadget
Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai  'Circle to Search' Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Fitur Penerjemah Kalimat Instan Pakai "Circle to Search" Sudah Bisa Dicoba di Indonesia

Software
Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

Triwulan I-2024, Transaksi Judi Online di Indonesia Tembus Rp 100 Triliun

e-Business
Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Polres Jakarta Selatan Tangkap Mantan Atlet E-sports Terkait Kasus Narkoba

Game
Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Microsoft Rilis Phi-3 Mini, Model Bahasa AI Kecil untuk Smartphone

Software
Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Meta Umumkan Horizon OS, Sistem Operasi untuk Headset VR Merek Apa Pun

Software
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com