Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indosat Beri Kuota 10 GB Gratis untuk Pengguna Iflix

Kompas.com - 30/09/2016, 07:55 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penggemar streaming video yang menggunakan kartu SIM IM3 Ooredoo, kini bisa menikmati layanan itu secara gratis. Syaratnya pengguna mesti memakai platform video Iflix dan berlangganan paket tertentu.

Paket yang dimaksud adalah Freedom Combo di prabayar dan Super Plan di pascabayar. Pada setiap paket tersebut, Indosat memberikan kuota tambahan bernama Stream On sebesar 10 GB.

Dengan Stream On, kuota utama dari Freedom Combo atau Super Plan pengguna tidak akan berkurang saat menonton menggunakan Iflix. Kuota Stream On yang akan dipakai untuk streaming dari Iflix tersebut.

Apabila kuota 10 GB Stream On sudah habis, barulah sistem akan memotong kuota data dari Freedom Combo atau Super Plan.

"Kami perkenalkan Stream On. Itu untuk seluruh pelanggan paket Freedom yang menonton film dari Iflix. Jadi hanya tinggal nonton kapan saja, di mana," tutur CEO Indosat Ooredoo Alexander Rusli dalam peluncuran paket streaming video Indosat di Jakarta, Kamis (29/9/2016).

"Paket ini, kami kerja sama dengan Iflix. Prosesnya memakainya pun mudah. Klik aplikasi, download Iflix dan tidak perlu registrasi, sisanya kami yang urus. Semua pengguna IM3 bisa pake Iflix gratis," imbuhnya.

Layanan streaming video Iflix sebenarnya mensyaratkan biaya langganan Rp 39.000 per bulan. Namun dengan adanya kerja sama khusus, pengguna Indosat bisa berlangganan gratis selama tiga bulan. Setelahnya, baru diminta membayar seperti biasa.

Selain Iflix, pengguna Indosat juga bisa memakai kuota Stream On untuk mendengarkan streaming musik melalui Spotify. Seperti halnya menonton film melalui Iflix, mendengarkan musik Spotify tidak akan mengurangi kuota utama pengguna.

"Untuk video (Iflix) kami pastikan alirannya tetap cepat. Kalau turun ke 3G dan buffer, aliran tidak akan berhenti, hanya kualitas gambarnya saja yang diturunkan," janji Alex.

Untuk diketahui, Iflix adalah layanan video on demand sejenis dengan Netflix. Iflix menawarkan berbagai koleksi film Hollywood, Asia, dan Indonesia dalam katalognya. Contohnya seperti film Mr Robot atau Stand Up Comedy.

Co-founder Iflix, Mark Britt, mengatakan perusahan layanan streaming video itu melihat Indonesia sebagai suatu pasar yang besar. Oleh karena itu, mereka menjalin kerja sama dengan Indosat.

“Berdasarkan pengukuran apapun, baik dari populasi, jumlah ekonomi kelas menengah dan lainnya, Indonesia akan menjadi pasar terbesar bagi kami,” ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com