Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rahasia di Balik Fitur “People You May Know” Facebook

Kompas.com - 03/10/2016, 14:50 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber Recode

KOMPAS.com - Facebook memiliki fitur bernama “People You May Know”. Sesuai dengan namanya, fitur tersebut menyodorkan berbagai akun yang mungkin saja dikenal pengguna, namun belum menjadi teman.

Di baliknya, tersimpan sebuah rahasia yang agak menakutkan karena melalui algoritma dan data tertentu, rekomendasi teman itu bisa menyodorkan nama-nama di dunia nyata berlokasi dekat dengan pengguna.

Informasi yang dirangkum KompasTekno dari Recode, Senin (2/10/2016), menceritakan mengenai pengalaman aneh Jason Del Rey saat menggunakan fitur rekomendasi teman, People You May Know tersebut.

Contohnya, pada satu waktu Del Rey sedang berjalan dan berpapasan dengan seorang kenalan yang sedang melintas. Dia tidak berhenti atau mengobrol dengan kenalan itu.

Namun beberapa jam kemudian, ternyata Del Rey muncul dalam daftar rekomendasi teman milik kenalan yang berpapasan dengannya itu.

Pengalaman serupa juga terjadi saat dia bertemu dengan seorang juru bicara perusahaan yang belum pernah dikenalnya. Beberapa jam pasca pertemuan, nama juru bicara itu muncul sebagai rekomendasi teratas di People You May Know dalam Facebook Del Rey.

Melacak pengguna

Berkaca kepada pengalaman tersebut, Facebook kemungkinan menggunakan sistem pelacak, entah berupa pelacak lokasi atau sekadar situs web saja.

Raksasa jejaring sosial itu tetap kukuh mengatakan bahwa mereka tidak melacak lokasi pengguna. Kejadian yang dua kali dialami Del Rey itu dianggap sebagai kebetulan belaka.

Facebook, melalui juru bicaranya, kemudian menjelaskan sejumlah hal terkait cara kerja algoritma di balik fitur People You May Know  ini.

Juru bicara tersebut mengakui bahwa sebelumnya Facebook pernah memakai algoritma berbasis lokasi untuk menentukan rekomendasi teman. Namun kini sudah tidak dipakai lagi.

Sebagai gantinya, Facebook memakai nomor ponsel pengguna untuk menentukan rekomendasi tersebut. Itu pun terjadi hanya saat pengguna mengatur untuk membagikan kontak miliknya dengan Facebook atau Facebook Messenger.

Cara demikian diimplementasikan di nomor kontak yang baru saja disimpan ke ponsel. Sedangkan kontak yang sudah lama cenderung tidak muncul di daftar People You May Know.

Jika ada orang yang memasukkan Anda ke dalam daftar kontak mereka, bisa saja melihat nama orang tersebut dalam daftar rekomendasi. Meskipun Anda tidak memiliki nomor kontak orang tersebut, dia tetap akan muncul.

Selain itu, juru bicara Facebook membantah bahwa perusahaan bisa membaca daftar telepon pengguna, SMS yang dikirimkan, alamat e-mail, dan aktivitas web.

Facebook juga mengatakan bahwa aplikasi e-mail tertentu bisa secara otomatis menyimpan informasi kontak ke buku kontak ponsel penggunanya, misalnya Gmail. Dengan demikian jika Anda membagikan kontak pada Facebook, maka jejaring sosial itu bisa melihat kontak e-mail Anda dan memakainya untuk rekomendasi teman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Recode

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com