Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Hijab di Daftar "Emoji" Terbaru

Kompas.com - 12/11/2016, 09:05 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

KOMPAS.com - Konsorsium Unicode, lembaga resmi penyusun sistem pengodean karakter tulisan, telah menyiapkan daftar emoji terbaru. Salah satunya adalah emoji yang menggambarkan wanita berhijab.

Emoji wanita berhijab ini didaftarkan dengan nama “person with headscarf” atau seseorang yang mengenakan kerudung. Tujuan penambahan emoji ini antara lain agar pengguna bisa memakainya untuk mengekspresikan perayaan keagamaan, seperti Ramadhan, atau sebagai aspek religius lain.

Emojipedia Dalam kotak merah, contoh emoji kepala meledak yang akan masuk ke Unicode 10

Emoji menarik lainnya adalah kepala meledak yang didaftarkan dengan nama “shocked face with exploding head” atau wajah terkejut dengan kepala meledak. Sesuai namanya, tujuan penambahan emoji ini adalah memberi variasi pada ekspresi terkejut.

Baca: Remaja 15 Tahun Ajukan Emoji Hijab

 Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Blog Emojipedia, Sabtu (12/11/2016), total ada 51 emoji baru yang diajukan untuk tampil dalam Unicode 10.

Selain hijab dan kepala meledak, masih banyak variasi emoji baru. Beberapa di antaranya adalah emoji jerapah, vampir, roti pretzel, pria berjenggot, soda, mata berbintang, UFO, zebra, dan dinosaurus.

Konsorsium Unicode sendiri menerima banyak masukan untuk daftar emoji baru setiap tahunnya. Namun, tentunya tidak semuanya akan diterima. Dari sekian banyak emoji yang diajukan untuk dimuat pada 2017, ada beberapa yang tidak diterima, yaitu almond, daun hijau, wajah dengan bohlam, dan wajah menabrak tembok.

Saat ini, pengguna belum bisa menggunakan emoji baru tersebut. Ke-51 emoji direncanakan baru bisa dipakai pada pertengahan tahun 2017 mendatang.

Sekadar diketahui, Unicode merupakan sebuah standar yang digunakan di industri komputer. Standar ini dibuat agar terjadi konsistensi dalam hal penyandian (encoding), representasi dan penanganan sistem tulisan. Standar yang dipakai saat ini adalah Unicode 9.

Baca: Tidak Ada Kondom di Daftar Emoji Terbaru

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Huawei Pura 70 Ultra Meluncur, Lensa Kamera Bisa Keluar-Masuk

Gadget
Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com