Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inikah Penyebab Pasti dari Rawan Terbakarnya Galaxy Note 7?

Kompas.com - 05/12/2016, 11:38 WIB
|
EditorDeliusno

KOMPAS.com - Samsung memang belum mengumumkan secara resmi penyebab mudah terbakarnya Galaxy Note 7. Namun dua orang peneliti dari Instrumental ini mungkin memiliki jawab pastinya.

Menurut dua peneliti tersebut, terbakarnya baterai Galaxy Note 7 disebabkan karena rancangan desain baterai yang terlalu agresif, benar-benar di ambang batas antara kapasitas dan keamanan.

Dua peneliti dari Instrumental seperti dikutip KompasTekno, Senin (5/12/2016), membongkar unit Galaxy Note 7 dan memeriksa komponen hardware demi mencari jawaban dari misteri terbakarnya perangkat tersebut.

Dari situ diketahui, desain Galaxy Note 7 ternyata bisa membuat baterai tertekan, meski dalam penggunaan normal.

Baterai memang didesain agar bisa mengembang dan mengempis saat arus listrik mengalir di dalamnya. Namun desain ukuran baterai dan ruangan yang terlalu sempit di bodi Galaxy Note 7 tidak memungkinkan hal itu terjadi.

Jika baterai tidak bisa "bernafas", maka bentuk fisiknya yang mengembang bisa tertekan. Tekanan inilah yang membuat arus listrik di dalamnya tidak stabil sehingga efeknya bisa meledak.

Di ambang batas

Menurut Instrumental, para ahli pendesain baterai perangkat elektronik biasanya memberi ruang sisa. Sekitar 10 persen dari ukuran baterai adalah hitungan kasarnya.

Sementara, ukuran baterai dan kompartemen di Galaxy Note 7 disebut Instrumental tidak memiliki ruang yang lega.

"Baterai berikut bahan adesifnya setebal 5,2 mm, sehingga ruang tersisanya hanya 5,2 mm saja, seharusnya ada jarak 0,5 mm dengan kompartemen baterai," tulis Instrumental.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com