Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Xiaomi Bikin Redmi Note 4 dengan RAM Lebih Besar?

Kompas.com - 28/12/2016, 14:33 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Xiaomi dikabarkan sedang menyiapkan ponsel penerus Redmi Note 4. Ponsel terbaru ini nantinya bakal memiliki spesifikasi RAM yang lebih besar dibanding saudara tuanya. Varian baru Redmi Note 4 itu disebut bakal mengusung nama Redmi Note 4X.

Sumber dalam industri menyebutkan bahwa perubahan utama pada Redmi Note 4X ini ada di otak pemrosesan alias chipset yang dipakai. Menurut sumber itu, Xiaomi bakal memasang chipset Qualcomm Snapdragon 653 octa-core dalam Redmi 4X.

Selain itu, Xiaomi pun akan meningkatkan RAM Redmi Note 4X ini menjadi 4 GB dan menambah memori penyimpanan internalnya menjadi 64 GB (sebelumnya RAM 2 GB dan memori 16 GB untuk versi standar, dan RAM 3 GB memori 64 GB untuk versi high edition)

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari GSM Arena, Rabu (28/12/2016), baru bocoran spesfikasi itu saja yang saat ini diketahui.

Baca: Melihat dari Dekat Xiaomi Mi Note 2

Namun melihat sekilas saja, ponsel ini bisa dikatakan lebih tangguh ketimbang Redmi Note 4 versi awal. Redmi Note 4 lawas diketahui mengusung RAM 2 GB dan menggunakan chipset MediaTek Helio X20.

Sementara soal desain, kemungkinan besar bentuk Redmi Note 4X akan sama dengan Redmi Note 4 saat ini. Redmi Note 4X diprediksi bakal menggunakan layar 5 inci (1080p), memiliki kamera utama 13 megapiksel dan kamera selfie 5 megapiksel.

Tapi perlu dicatat, semua itu baru prediksi belaka dan belum dikonfirmasi oleh Xiaomi. Pengguna masih harus menunggu peluncuran Redmi Note 4X untuk bisa tahu persis bagaimana kemampuannya.

Ada kemungkinan perusahaan asal China itu akan meluncurkan Redmi Note 4X dalam beberapa pekan mendatang.

Baca: Xiaomi Rilis Redmi Note 4, Harga Mulai Rp 1,8 Jutaan


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GSM Arena



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com