KOMPAS.com - Mayfield Robotics, perusahaan rintisan yang didukung oleh Bosch, memamerkan robot imut bernama Kuri di ajang Consumer Electronics Show 2016, Las Vegas, AS. Kuri merupakan robot rumah tangga komersial pertama dari Bosch.
Tinggi Kuri sekitar 50 cm dan dilengkapi dengan berbagai jenis sensor. Robot ini dapat mengelilingi dan menghafal seluruh ruangan sambil mencari tahu rute terdekat.
Memanfaatkan sensor yang ada, Kuri juga dapat menghindari objek dan juga tangga.
Ia dapat menjawab berbagai pertanyaan manusia. Kuri juga bisa merespons dengan memperlihatkan ekspresi muka saat manusia mengelusnya.
Misalnya, sebagaimana KompasTekno rangkum dari keterangan pers, Senin, (9/1/2017), Kuri dapat memainkan musik atau memberi tahu orangtua bahwa anak sudah pulang dari sekolah.
Pengguna juga bisa melihat keadaan rumah dari jarak jauh melalui Kuri. Bosch membekali robot ini dengan kamera 1080p.
Uniknya lagi, Kuri dapat mengenali setiap individu orang di dalam rumah. Kala baterai sudah mau habis, robot pintar ini akan secara otomatis kembali ke tempat mengisi baterai.
Kuri sendiri sudah dikembangkan selama dua tahun belakangan oleh 30 insinyur robot. Para insinyur tersebut bekerja di kantor Mayfield Robotics yang terletak di Silicon Valley.
Kuri akan hadir pada akhir 2017, itupun baru di pasar Amerika Serikat saja. Robot tersebut bisa dipesan dengan harga 699 dollar AS atau sekitar Rp 9,3 juta.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.