Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Target Pabrik Oppo di Tangerang, Produksi 1,2 Juta Smartphone Sebulan

Kompas.com - 24/01/2017, 11:53 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

MALANG, KOMPAS.com - Seiring dengan meningkatnya permintaan terhadap smartphone, Oppo menargetkan penambahan kapasitas produksi di pabriknya yang terletak di kawasan Mauk, Tangerang, Banten. Hal tersebut diungkap Media Engagement Oppo Indonesia, Aryo Meidianto, Selasa (24/1/2017).

"Desember 2016 kapasitas produksi di pabrik kami masih berkisar 800.000 unit, untuk Januari dan Februari ini kami mau genjot 1,2 juta unit per bulan," kata dia, usai peluncuran versi upgrade F1s di Vosco Coffee, Malang.

Aryo mengklaim target produksi sebanyak 1,2 juta unit telah terpenuhi untuk Januari 2017 ini. Adapun perangkat yang paling banyak diproduksi secara berurutan adalah lini F1s, A39, dan A37.

Baca: Oppo A39 Diperkenalkan, A37 dan F1s Didiskon

Tak dirinci lebih lanjut berapa jumlah unit yang diproduksi untuk masing-masing seri. Yang jelas, Aryo mengatakan pencapaian Oppo tak lepas dari berbagai strategi pemasaran yang digencarkan pasca merilis F1s pada Agustus lalu.

Ponsel yang dibubuhi slogan "Selfie Expert" tersebut diproyeksikan sebagai ponsel bagi pecinta selfie.

"Kami ingin masyarakat Indonesia memikirkan F1s di top of mind ketika berbicara soal selfie," ia menuturkan.

Saat ini, Aryo mengklaim Indonesia menjadi pasar terbesar Oppo kedua setelah China. Gambaran kasarnya, penjualan Oppo satu bulan di Indonesia sebanding dengan penjualan Oppo selama tiga bulan di Thailand.

Baca: Setelah Meraja di China, Oppo Ekspansi Bisnis ke AS?

Untuk memenuhi permintaan pasar Indonesia dan mematuhi aturan TKDN, pabrik Oppo dibangun dan dioperasikan sejak akhir 2016 lalu. Saat ini tak kurang dari 1.500 karyawan bekerja di pabrik tersebut. Sementara itu, karyawan Oppo secara keseluruhan berjumlah 20.000-an orang di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com