Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Kebagian "Chipset" Snapdragon 835, Zenfone 4 Pakai MediaTek?

Kompas.com - 02/04/2017, 14:48 WIB
Yoga Hastyadi Widiartanto

Penulis

Sumber Digitimes

KOMPAS.com - Asus gagal mendapatkan chipset Qualcomm Snapdragon 835 gelombang pertama. Akibatnya, perusahaan kemungkinan bakal beralih menggunakan chipset buatan MediaTek sebagai otak pemrosesan Zenfone 4 terbarunya.

Selain Snapdragon 835, sebenarnya Asus masih punya pilihan untuk memakai Snapdragon 821. Tapi pilihan demikian tidak akan diambil karena itu berarti mereka menggunakan teknologi yang lebih lawas untuk Zenfone generasi terbaru.

Asus bisa saja menunggu Qualcomm menyediakan pasokan Snapdragon 835 baru dan menunda perilisan Zenfone 4 hingga Juni atau Juli. Tapi penundaan ini berpotensi menjadi masalah karena membuat waktu perilisan Zenfone 4 berbarengan dengan iPhone generasi terbaru.

Pilihan lainnya, Asus mesti beralih ke MediaTek untuk memperoleh pasokan chipset dengan teknologi terbaru. Hanya kemungkinan ini yang tersedia sebab Intel, yang dulu bekerja sama dengan Asus, sudah tidak membuat prosesor mobile lagi.

Sebagaimana dilansir KompasTekno dari Digitimes, Minggu (2/4/2017), sumber yang dekat dengan industri mengindikasikan bahwa MediaTek-lah pilihan yang paling masuk akal dan saat ini sedang dipertimbangkan Asus.

MediaTek sendiri baru merekrut Rick Tsai, yakni mantan CEO Taiwan Semiconductor Manufacturing Company (TSMC) yang sebelumnya dekat dengan banyak petinggi Asus. Keberadaan Tsai di MediaTek itulah yang kemungkinan bakal menjadi daya tarik tambahan sekaligus jembatan bagi hubungan baru dengan Asus.

Sekadar diketahui, sekarang hanya Samsung dan Xiaomi saja yang berhasil mengamankan pasokan chipset Snapdragon 835. Sedangkan Asus dan LG, karena kapasitas produksi chipset yang terbatas, terpaksa harus menunggu hingga tiga bulan untuk mendapatkannya.

Samsung dan Xiaomi berhasil mengamankan pasokan chipset karena skala ekonomi yang jauh lebih besar serta kedekatan mereka dengan Qualcomm. Sementara itu Asus kalah karena skala ekonomi dan pengapalan unit yang memang lebih kecil dibanding Samsung dan Xiaomi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Digitimes

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com