Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Spesifikasi Xbox "Project Scorpio" Terungkap, Lebih Kuat dari PS4 Pro?

Kompas.com - 07/04/2017, 10:35 WIB
Deliusno

Penulis

Sumber The Verge

KOMPAS.com - Microsoft selama ini masih belum terlalu banyak mengumbar informasi seputar konsol Xbox "Project Scorpio". Namun, belum lama ini, Microsoft akhirnya mau melunak dengan membeberkan spesifikasi akhir dari Xbox versi lebih bertenaga tersebut.

Microsoft tidak mengumumkan sendiri spesifikasi dari Project Scorpio. Perusahaan tersebut mengundang sebuah media bernama Digital Foundry untuk melihat dan merasakan kekuatan konsol barunya itu di kantor Microsoft.  

Kesimpulan awal dari Digital Foundry, Project Scorpio merupakan mesin bermain game yang sangat bertenaga. Bahkan, konsol tersebut dikatakan mampu mengalahkan produk terkuat Sony saat ini, yakni PlayStation (PS) 4 Pro.

Pasalnya, Project Scorpio benar-benar dibekali dengan spesifikasi tinggi. Konsol tersebut bakal memiliki kekuatan grafis hingga 6 teraflop, jauh lebih unggul dari PS4 Pro yang memiliki kekuatan 4,2 teraflop.

Selain itu, sebagaimana KompasTekno rangkum dari The Verge, Jumat (7/4/2017), Microsoft juga akan mengganti RAM DDR3 8 GB dari konsol lama menjadi DDR5 12 GB. PS4 Pro sendiri memiliki RAM DDR5 8 GB.

Digital Foundry Perbandingan spesifikasi Project Scorpio, Xbox One, dan PS4 Pro

Banyak yang berharap bahwa Microsoft mau mempersenjatai Project Scorpio dengan CPU berasitektur AMD Ryzen yang baru saja dirilis. Meski begitu, Project Scorpio dikatakan bakal tetap menggunakan teknologi Jaguar.

CPU tersebut kemudian dikembangkan secara custom oleh Microsoft untuk memenuhi kebutuhan. Secara spesifik, CPU x86 di Project Scorpio memiliki 8 inti dengan kecepatan 2,3 GHz.

Clock GPU milik Project Scorpio juga sangat tinggi, yakni 1.172 MHz, meningkat jauh dari Xbox One yang 853 MHz. PS4 Pro sendiri memiliki clock GPU 911 MHz.

Microsoft pun sesumbar bahwa Project Scorpio sangat kuat. Game-game dengan resolusi 900p dan 1080p dijanjikan bakal bisa berjalan di resolusi 4K secara natif.

Digital Foundry mengungkapkan bahwa mereka tidak bisa menguji kekuatan penuh dari Project Scorpio. Tim tersebut hanya memainkan game balapan ForzaTech dengan resolusi 4K di kecepatan 60 fps.

Dari permainan tersebut, diketahui bahwa utilisasi dari GPU Project Scorpio hanya ada di kisaran 60 persen hingga 70 persen saja. Itu artinya, masih ada sisa tenaga yang bisa digunakan game.

Bentuk akhir dari Project Scorpio sendiri bakal dipamerkan di ajang pameran game E3 pada pertengahan Juni 2017 mendatang.

Baca: Microsoft Rilis Xbox One S Termungil, Harganya?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber The Verge
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com