Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Google Cegah "Rating" dan "Review" Curang di Play Store

Kompas.com - 07/06/2017, 14:10 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

KOMPAS.com - Google memperketat kebijakan untuk memastikan rating dan review aplikasi di Play Store benar-benar kredibel, tanpa bias dan kecurangan. Sebelumnya, Google telah merilis kebijakan untuk memberantas spam dan penginstalan oleh bot.

Namun ternyata developer  aplikasi punya taktik yang lebih cerdas untuk berbuat curang, yakni dengan “menyuap” netizen.

Misalnya saja dengan memberikan fitur tambahan cuma-cuma lewat mekanisme giveaway atau bahkan membayar netizen untuk memberikan review positif alias endorsement.

Google menyadari gelagat ini, kemudian mengeluarkan kebijakan baru berupa hukuman bagi para developer yang menggunakan rating dan review berbayar, sebagaimana dilaporkan DigitalTrends dan dihimpun KompasTekno, Rabu (7/6/2017).

Jika ketahuan menggunakan rating dan review berbayar, aplikasi populer bakal dicoret dari jejeran “top list”. Bahkan, risiko terbesarnya adalah penghapusan aplikasi sama sekali dari Google Play Store.

Google belum menjabarkan secara rinci bagaimana mekanismenya mengidentifikasi rating dan review berbayar. Namun, agaknya Google bisa mempelajari pola tertentu.

Ada banyak kejadian “false review” di Google Play Store. Misalnya saja suatu aplikasi dibanjiri komentar positif dan diberi rating tinggi, tapi ketika dijajal sangat mengecewakan.

Kontradiktif-kontradiktif seperti ini yang bakal ditelusuri dan diberantas Google. Jika kebijakan ini berjalan sesuai rencana, semestinya pengguna tak lagi tertipu dengan “false review” di Google Play Store.

Baca: Mengintip Pabrik Pemberi Like Palsu di Media Sosial

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com