Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Aplikasi Pemutar Musik Pilihan di Android

Kompas.com - 09/06/2017, 20:44 WIB
Fatimah Kartini Bohang

Penulis

Sumber GSM Arena

KOMPAS.com - Ketika hendak mendengarkan musik yang tersimpan di perangkat Android, kebanyakan orang memutar via aplikasi bawaan Google Play Music. Padahal, banyak opsi lain yang menawarkan pengalaman berbeda dengan desain antarmuka yang segar.

Beberapa aplikasi pemutar musik memiliki antarmuka yang lucu lengkap dengan animasi menggemaskan. Ada pula yang menyediakan fitur kustomisasi widget untuk dipatrikan pada homescreen.

Berikut enam aplikasi pemutar musik yang bisa Anda jadikan alternatif mendengarkan lagu di ponsel Android, sebagaimana dihimpun KompasTekno, Jumat (9/6/2017) dari GSMArena.

Pertama, Shuttle. Aplikasi ini menawarkan materai desain antarmuka dengan warna-warna cerah. Artwork album musiknya juga tertata rapi sehingga enak dipandang.

Beberapa fiturnya bisa menyetel equalizer, mengunduh artwork dengan memilih lagu untuk di-blacklist atau whitelist, serta menghubungkan dengan akun Last.fm.

Google Play Store Aplikasi pemutar musik selain Google Play Music

Kedua, Phonograph. Mekanisme penjajalannya hampir mirip dengan Spotify, bedanya aplikasi ini untuk memutar lagu-lagu yang sudah tersimpan -bukan terhubung internet. Anda bisa menyetel sendiri tema dan nuansa warna aplikasi sesuai karakter dan mood.

Google Play Store Aplikasi pemutar musik selain Google Play Music

Ketiga, Pulsar. Aplikasi ini memiliki struktur penjajalan yang sangat minimalis, mirip dengan antarmuka aplikasi-aplikasi Google. Ada tiga pilihan tema yang bisa dipilih secara cuma-cuma. Beberapa fitur seperti penyetelan equalizer dan sinkronisasi dengan Last.fm juga tersedia.

Google Play Store Aplikasi pemutar musik selain Google Play Music

Keempat, BlackPlayer. Sesuai namanya, aplikasi ini didesain dengan antarmuka gelap dan elegan. Label lagu disematkan pada tempat strategis dengan ukuran huruf besar.

Sepintas antarmukanya mirip dengan Windows Phone. Ketika menekan album musik tertentu, aplikasi akan menyodorkan semua lagu dengan desain yang bersih dan rapi.

Anda bisa menyetel jenis dan ukuran huruf serta tema. Laman untuk “Now Playing” juga bisa disetel dengan desain yang sesuai kehendak hati.

Bagi yang ingin mendengarkan playlist sebuah mixtape, aplikasi ini menghadirkan fitur Gapless Playback yang memungkinkan perputaran lagu satu dan berikutnya tak berjeda.

Google Play Store Aplikasi pemutar musik selain Google Play Music
Kelima, Retro Music Player. Tak sesuai namanya, aplikasi ini hadir dengan desain antarmuka modern. Desainnya mirip dengan Spotify, namun memberikan kebebasan bagi pengguna untuk menyetel mood antarmuka.

Tombol “Play”-nya disesuaikan dengan nuansa album musik sehingga terlihat apik. Saat ini aplikasi Retro Music Player masih berbentuk beta namun tetap menarik untuk dijajal.

Google Play Store Aplikasi pemutar musik selain Google Play Music

Keenam, doubleTwist. Ini adalah aplikasi pemutar musik lawas yang sudah berumur lama di Google Play Store. Fiturnya sederhana jika Anda ingin menikmati secara gratis, namun ada pilihan pembayaran untuk menikmati kemampuan-kemampuan yang lebih lengkap.

doubleTwist dilengkapi podcast untuk mendengarkan radio, juga bisa dihubungkan dengan perangkat AppleTV dan speaker yang kompatibel.

Selamat mencoba!

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber GSM Arena
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Huawei Pura 70, 70 Pro, dan 70 Pro Plus Meluncur, Debut Smartphone Pura Series

Gadget
Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Penampakan HP Non-Nokia Pertama dari HMD Global, Ada Dua Versi

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Samsung Perkenalkan Memori LPDDR5X Terkencang untuk Ponsel dan AI

Hardware
Penerbit 'GTA 6' PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Penerbit "GTA 6" PHK 600 Karyawan dan Batalkan Proyek Rp 2,2 Triliun

Game
TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

TikTok Notes, Aplikasi Pesaing Instagram Meluncur di Dua Negara

Software
HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com