Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Moto X4 Sudah Menampakkan Bentuk dan Spesifikasinya

Kompas.com - 14/08/2017, 12:03 WIB
Oik Yusuf

Penulis

KOMPAS.com - Motorola belum memperbarui lini ponsel kelas menengah Moto X sejak 2015 lalu. Pabrikan tersebut disinyalir sedang menyiapkan model anyar bernama Moto X4.

Belakangan, detail spesifikasi dari ponsel yang bersangkutan muncul dan beredar di internet. Tak hanya itu, bocoran gambar render wujudnya pun mengemuka.

Dalam gambar itu, tampak Moto X4 memiliki bodi berwarna “Super Black” dan “Sterling Blue”. Layarnya yang berukuran 5,2 inci (1.920 x 1.080 piksel) berlapis kaca anti-gores Gorilla Glass.

Sebuah pemindai sidik jari tersemat di bawah layar, sementara di atasnya bertengger kamera depan dengan resolusi 16 megapiksel dan lensa berbukaan f/2.0. Kamera ini dioptimalkan untuk selfie dalam kondisi low-light.

Baca: Motorola Moto E4 Resmi Dirilis di Indonesia, Harganya?

Di punggung, Moto X4 memamerkan bahan kaca mengkilap yang agaknya memiliki kilauan unik, berdasarkan gambar-gambar render yang dirangkum KompasTekno dari Android Authority, Senin (14/8/2017).

Di sisi ini pula terdapat unit kamera ganda dengan lensa yang diletakkan bersebelahan secara horizontal. Salah satu kamera memiliki resolusi 12 megapiksel dengan bidang pandang standar.

Sementara, kamera kedua di punggung memiliki resolusi 8 megapiksel dan bidang pandang ultra-wide selebar 120 derajat.

Bagaimana dengan jeroannya? Moto X4 disebut akan ditenagai prosesor Snapdragon 630, RAM 3 atau 4 GB, serta penyimpanan internal 32 dan 64 GB, tergantung wilayah penjualan. Adapun baterainya berkapasitas 3.000 mAh.

Masih belum diketahui kapan Motorola akan memperkenalkan Moto X4 secara resmi, termasuk di Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

HP Vivo T3X 5G Meluncur dengan Snapdragon 6 Gen 1 dan Baterai Jumbo

Gadget
Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat 'Ngetwit'

Siap-siap, Pengguna Baru X Twitter Bakal Wajib Bayar Buat "Ngetwit"

Software
Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

Daftar Paket Internet eSIM Telkomsel, PraBayar, Roaming, Tourist

e-Business
8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

8 Cara Mengatasi Kode QR Tidak Valid di WhatsApp atau “No Valid QR Code Detected”

e-Business
Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Ramadhan dan Idul Fitri 2024, Trafik Internet Telkomsel Naik 12 Persen

Internet
Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Tampilan Baru WhatsApp Punya 3 Tab Baru, “Semua”, “Belum Dibaca”, dan “Grup”, Apa Fungsinya?

Software
HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang 'Membosankan'

HMD Perkenalkan Boring Phone, HP yang Dirancang "Membosankan"

Gadget
7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

7 HP Kamera Boba Mirip iPhone Lengkap dengan Harga dan Spesifikasinya

Gadget
Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Motorola Edge 50 Ultra dan 50 Fusion Meluncur, Harga mulai Rp 6 Jutaan

Gadget
Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

Apple Investasi Rp 255 Triliun di Vietnam, di Indonesia Hanya Rp 1,6 Triliun

e-Business
Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Ketika Sampah Antariksa NASA Jatuh ke Bumi Menimpa Atap Warga

Internet
CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

CEO Apple Bertemu Presiden Terpilih Prabowo Subianto Bahas Kolaborasi

e-Business
'Fanboy' Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

"Fanboy" Harap Bersabar, Apple Store di Indonesia Masih Sebatas Janji

e-Business
WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

WhatsApp Rilis Filter Chat, Bisa Sortir Pesan yang Belum Dibaca

Software
Steam Gelar 'FPS Fest', Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Steam Gelar "FPS Fest", Diskon Game Tembak-menembak 95 Persen

Game
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com